KEPUTUSAN BERKUN JUNG MELALUI INSTITUTIONAL ADVERTISING DEVELOPMENT YANG DILAKUKAN OLEH DINAS PARIWISATA KOTA PALEMBANG:Survei Pada Wisatawan Nusantara Yang Berkunjung Ke Kota Palembang

Roby Nata Legawa, - (2010) KEPUTUSAN BERKUN JUNG MELALUI INSTITUTIONAL ADVERTISING DEVELOPMENT YANG DILAKUKAN OLEH DINAS PARIWISATA KOTA PALEMBANG:Survei Pada Wisatawan Nusantara Yang Berkunjung Ke Kota Palembang. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
s_mpp_053905_table_of_content.pdf

Download (272kB)
[img] Text
s_mpp_053905_chapter1.pdf

Download (281kB)
[img] Text
s_mpp_053905_chapter3.pdf

Download (393kB)
[img] Text
s_mpp_053905_chapter5.pdf

Download (253kB)
[img] Text
s_mpp_053905_bibliography.pdf

Download (254kB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Menurunnya wisatawan yang berkunjung ke beberapa destinasi di kota Palembang akhir-akhir ini disebabkan oleh beberapa faktor yaitu kurang efektifnya promosi wisata yang dilakukan oleh pemerintah kota Palembang, kurangnya sosialisasi tema visit Musi pada masyarakat, bentuk iklan wisata yang kurang menarik sehingga tidak menarik wisatawan untuk datang berkunjung (Sumber www.kompas.com 2007).Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Institutional Advertising Development yang dilakukan dinas Pariwisata kota Palembang, dan tingkat keputusan berkunjung ke kota Palembang, serta pengaruh Institutional Advertising Development terhadap keputusan berkunjung wisatawan ke kota Palembang.Objek yang diteliti dalam penelitian ini adalah tanggapan wisnus tentang Institutional Advertising Development yang dilakukan dinas Pariwisata kota Palembang, dan gambaran tingkat keputusan berkunjung ke kota Palembang, serta pengaruh Institutional Advertising Development terhadap keputusan berkunjung wisatawan ke kota Palembang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif dan verifikatif, dengan metode explanatory survey dan pendekatan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah wisnus yang berkunjung ke kota Palembang. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 100 wisnus dengan menggunakan teknik sampel systematic random sampling. Pengolahan data menggunakan analisis regresi sederhana melalui bantuan program SPSS for Windows 17.0. Hasil yang diperoleh bahwa pelaksanaan Institutional Advertising Development yang dilakukan oleh dinas pariwisata kota palembang menujukan hasil yang baik dan keputusan berkunjung wisnus menujukan hasil yang tinggi. Berdasarkan pengujian hipotesis menujukan bahwa Institutional Advertising Development mempunyai pengaruh yang positif terhadap keputusan berkunjung wisnus ke kota Palembang. Pengaruh Institutional Advertising Development secara langsung adalah sebesar 18,49% termasuk dalam kategori sangat rendah diantara (0,00-0,199) sedangkan variabel lain yang tidak mempengaruhi keputusan berkunjung sebesar 81,51%. Sehingga dapat dapat disimpulkan bahwa Institutional Advertising Development berpengaruh terhadap keputusan berkunjung wisnus ke kota palembang.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: ID SINTA DOSEN PEMBIMBING Hari Mulyadi : NIDN-0015055906 Dewi Pancawati : NIDN-0030117904
Uncontrolled Keywords: ADVERTISING DEVELOPMENT , DINAS PARIWISATA, PALEMBANG
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial > Manajemen Pemasaran Pariwisata
Depositing User: Oktri Laily Kirana Behesty
Date Deposited: 27 Jul 2023 09:28
Last Modified: 27 Jul 2023 09:28
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/95166

Actions (login required)

View Item View Item