PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD (STUDENT TEAMS ACHIEVEMENT DIVISION ) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA

Agus Sulistya, - (2011) PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD (STUDENT TEAMS ACHIEVEMENT DIVISION ) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
s_ktp_0910062_table_of_content].pdf

Download (274kB)
[img] Text
s_ktp_0910062_chapter1.pdf

Download (272kB)
[img] Text
s_ktp_0910062_chapter3.pdf

Download (259kB)
[img] Text
s_ktp_0910062_chapter5.pdf

Download (242kB)
[img] Text
s_ktp_0910062_bibliography.pdf

Download (241kB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Penelitian ini berawal dari permasalahan : ”Bagaimana Penggunaan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe STAD(Student Teams Achievement Division) Untuk Meningkatkan Hasil Belajar pada Mata Pelajaran Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) Kelas XI Semester 2 Tahun Pelajaran 2010/2011 Di MAN Wonokromo Bantul?Secara spesifik, permasalahan dirumuskan pada beberapa hal sebagai berikut : (1) Bagaimana rancangan pembelajaran dengan model kooperatif tipe STAD pada pembelajaran TIK? (2) Bagaimana pelaksanaan pembelajaran dengan model kooperatif tipe STAD pada pembelajaran TIK? (3) Bagaimana hasil belajar siswa dengan model kooperatif tipe STAD pada pembelajaran TIK? Tujuan dari penelitian ini adalah (1) Mengetahui bagaimana perencanaan pembelajaran dengan model kooperatif tipe STAD pada pembelajaran TIK. (2) Mengetahui bagaimanapelaksanaan pembelajaran dengan model kooperatif tipe STAD pada pembelajaran TIK. (3) Mengetahui bagaimanahasil belajar siswadengan model kooperatif tipe STAD pada pembelajaran TIK. Metode penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) melalui tiga tahapan siklus dalam pembelajarannya. Untuk mendapatkan hasil dan data, peneliti menggunakan dari hasil evaluasi,diskusi dan refleksi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa setelah penelitian ini dilaksanakan ada peningkatan hasil belajar siswa pada Mata Pelajaran TIK Kelas XI Semester 2 Tahun Pelajaran 2010/2011 Di MAN Wonokromo Bantul. Dari data hasil belajar siswa didapatkan nilai rata-rata siklus I yaitu 64,74, pada siklus II sebesar 66,48, dan pada siklus III sebesar 70,19. Prosentase ketuntasan belajar mengalami kenaikan dari siklus I yaitu 62,96%, pada siklus II sebesar 77,78%, dan pada siklus III sebesar 85,19%. Kesimpulan dari hasil penelitian adalah dengan model pembelajaran kooperatif Tipe STADada peningkatan hasil belajar TIK pada siswa kelas XI semester II MAN Wonokromo Bantul .

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: PEMBELAJARAN KOOPERATIF, TIPE STAD, HASIL BELAJAR SISWA
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Teknologi Pendidikan
Depositing User: Fawwaz Nabil Azaria
Date Deposited: 13 Jul 2023 13:21
Last Modified: 13 Jul 2023 13:21
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/92840

Actions (login required)

View Item View Item