Vina Puji Handayani, - (2012) PENGARUH KEMAMPUAN MENGAJAR GURU TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA KELAS XI ADMINISTRASI PERKANTORAN PADA MATA PELAJARAN MENGELOLA SISTEM KEARSIPAN DI SMKN 11 BANDUNG. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Text
s_pkr_0804582_table_of_content(1).pdf Download (298kB) |
|
Text
s_pkr_0804582_chapter_1(1).pdf Download (375kB) |
|
Text
s_pkr_0804582_chapter_3(1).pdf Download (730kB) |
|
Text
s_pkr_0804582_chapter_5(1).pdf Download (183kB) |
|
Text
s_pkr_0804582_bibliography.pdf Download (225kB) |
Abstract
Permasalahan yang dikaji dalam penelitian ini adalah rendahnya prestasi belajar siswa kelas XI jurusan Administrasi Perkantoran SMKN 1 Bandung yang ditandai dengan hasil ujian akhir semester pada mata pelajaran mengelola sistem kearsipan yang dibawah kriteria kelulusan minimal. Penelitian ini bertujuan untuk melihat bagaimana gambaran kemampuan mengajar guru, gambaran prestasi belajar siswa dan seberapa besar pengaruh kemampuan mengajar guru terhadap prestasi belajar siswa kelas XI Administrasi Perkantoran pada mata pelajaran mengelola sistem kearsipan di SMK Negeri 11 Bandung. Penelitian ini terdiri dari dua Variabel yaitu Variabel Kemampuan Mengajar Guru dan Prestasi Belajar Siswa. Penelitian menggunakan metode survey explanatory, teknik pengumpulan data dengan cara studi dokumentasi dan penyebaran angket. Jumlah anggota populasi berjumlah 148 siswa kelas XI Jurusan Administrasi Perkantoran SMK Negeri 11 Bandung, diambil sampel dengan menggunakan formula dari Isaac dan Michael yaitu sebesar 82 orang responden. Angket yang digunakan adalah model skala likert. Teknik analisis yang digunakan adalah koefisien korelasi Pearson dan analisis regresi sederhana. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh bahwa terdapat pengaruh antara Kemampuan Mengajar Guru terhadap Prestasi Belajar Siswa. Berdasarkan data tersebut dapat disimpukan bahwa kemampuan mengajar guru yang terdiri dari empat indikator yang diukur terdapat pada kriteria tinggi. Hal tersebut perlu dipertahankan dan diupayakan terus peningkatannya. Adapun cara yang dapat ditempuh adalah dengan memberikan pelatihan atapun penilaian secara berkala terhadap guru-guru yang bersangkutan
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Pendidikan Ekonomi dan Bisnis > Pendidikan Manajemen Perkantoran |
Depositing User: | Septiani Sitrulroaeni |
Date Deposited: | 13 Jul 2023 15:34 |
Last Modified: | 13 Jul 2023 15:34 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/91653 |
Actions (login required)
View Item |