Destia Rahma Fauzia, - (2023) PENGARUH PERPUSTAKAAN KOMUNITAS TERHADAP MINAT BACA MASYARAKAT : Deskriptif Kuantitatif di Perpustakaan Komunitas Hayu Maca Kota Cimahi. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Abstract
Membaca mempunyai peranan sosial yang penting dalam kehidupan karena dengan membaca seseorang memperoleh informasi dari sebuah tulisan. Kegiatan membaca sudah seharusnya menjadi kebutuhan dan gaya hidup yang tertanam pada masyarakat. Namun, saat ini masih terdapat masyarakat Kota Cimahi yang belum melakukan kegiatan membaca secara intensif sehingga minat baca yang dimiliki oleh masyarakat tergolong dalam kategori sedang. Hal tersebut tentunya perlu dilakukan upaya untuk meningkatkan minat baca dengan penyempurnaan fasilitas pendukung yang dapat digunakan dan dimanfaatkan oleh masyarakat. Salah satunya dalam hal ini adalah Perpustakaan Hayu Maca yang merupakan perpustakaan komunitas yang dibentuk oleh pegiat dengan upaya untuk mewujudkan akses buku yang mudah dan menumbuhkan minat baca masyarakat. Maka dari itu, penelitian ini difokuskan untuk mengukur pengaruh perpustakaan komunitas dalam meningkatkan minat baca masyarakat Kota Cimahi. Adapun tujuan penelitian ini untuk mengetahui 1) Adakah pengaruh perpustakaan komunitas terhadap minat baca masyarakat; 2) Besarnya pengaruh akses informasi perpustakaan komunitas terhadap minat baca masyarakat; 3) Besarnya pengaruh kegiatan yang diselenggarakan perpustakaan komunitas terhadap minat baca masyarakat; 4) Besarnya pengaruh koleksi perpustakaan komunitas terhadap minat baca masyarakat; 5) Besarnya pengaruh layanan perpustakaan komunitas terhadap minat baca masyarakat. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif dengan pendekatan kuantitatif yang menggunakan kuesioner sebagai pengumpulan data. Populasi yang dijadikan sebagai sampel penelitian adalah anggota perpustakaan yang berjumlah 31 orang dengan menggunakan teknik sampling jenuh. Berdasarkan dengan hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh signifikan dan positif dari perpustakaan komunitas terhadap minat baca masyarakat baik dari unsur akses informasi perpustakaan, kegiatan yang diselenggarakan perpustakaan, koleksi perpustakaan, dan layanan perpustakaan. Reading has an important role in life because by reading someone gets information from a writing. Reading activities should be the needed and lifestyle embedded in the community. However, there is still a community of Cimahi City who has not yet intention reading intensely so that the interests of reading is owned by society is classified in medium category. This is certainly necessary to make efforts to increase reading interest with the improvent of supporting facilities that can be used and utilized by the community. One of them in this case is the Hayu Maca library which is a community library formed by the activist with an effort to realize that easy and grows the interest of public reading. Therefore, this study is focused on measuring the influence of the community library in increasing interests of reading for community in Cimahi City. The purpose of this study to know 1) Is there of community libraries on community interests; 2) The amount of the influence of community library information to community interests; 3) The amount of the influence activities held by community library to community interests; 4) The amount of the influence of community library collection to community interests; 5) The amount of the community library service influence on community interests. The research method used ia descriptive with a quantitative approach that uses questionnaires as data collection, The population used as a research sample is a member of the library amounted to 31 people using saturated sampling techniques. Based on the results of the study showed that there is a significant and positivity influence of the community library on the interests of public readings from both library information access activities, library-organized activities, library collection, and library services.
![]() |
Text
S_PSPI_1801033_Title.pdf Download (382kB) |
![]() |
Text
S_PSPI_1801033_Chapter 1.pdf Download (396kB) |
![]() |
Text
S_PSPI_1801033_Chapter 2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (292kB) |
![]() |
Text
S_PSPI_1801033_Chapter 3.pdf Download (314kB) |
![]() |
Text
S_PSPI_1801033_Chapter 4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (616kB) |
![]() |
Text
S_PSPI_1801033_Chapter 5.pdf Download (121kB) |
![]() |
Text
S_PSPI_1801033_Appendix.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (1MB) |
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Additional Information: | https://scholar.google.com/citations?hl=id&user=ZP-bcf0AAAAJ&scilu=&scisig SINTA ID : 5995101 SINTA ID : 5994966 |
Uncontrolled Keywords: | Membaca, Minat Baca, Perpustakaan Komunitas; Reading, Reading Interest, Community Library |
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Program Studi Perpustakaan dan Informasi |
Depositing User: | Destia Rahma Fauzia |
Date Deposited: | 21 Mar 2023 09:14 |
Last Modified: | 21 Mar 2023 09:14 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/89241 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |