Enung Rukiah, - (2005) PROGRAM BIMBINGAN AKADEMIK BERBASIS PERKEMBANGAN BAGI MAHASISWA PROGRAM D2 PGSD : Studi Deskriptif di UPI Kampus Tasikmalaya. S2 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Text
T_BP_029375_title.pdf Download (377kB) |
|
Text
T_BP_029375_chapter1.pdf Download (472kB) |
|
Text
T_BP_029375_chapter2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (2MB) |
|
Text
T_BP_029375_chapter3.pdf Download (456kB) |
|
Text
T_BP_029375_chapter4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (2MB) |
|
Text
T_BP_029375_chapter5.pdf Download (190kB) |
|
Text
T_BP_029375_bibliography.pdf Download (90kB) |
|
Text
T_BP_029375_appendix.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (1MB) |
Abstract
Penelitian ini berjudul Program Bimbingan Akademik Berbasis Perkembangan Bagi Mahasiswa Program D2 PGSD (Studi Deskriptif di UPI Kampus Tasikmalaya). Faktor yang melatarbelakangi penelitian ini karena masih banyak mahasiswa belum dapat menyesuaikan diri dalam mengikuti perkuliahan, kesulitan dalam mengatur, membagi, mengefektifkan waktu untuk kuliah dan kegiatan lain, sering kesiangan, membolos, belum memiliki kemandirian dalam menghadapi persoalan akademik maupun persoalan non akademik, misalnya tidak dapat menyelesaikan tugas tepat waktu. Penelitian ini bertujuan menyusun program bimbingan akademik berbasis perkembangan. Diawali dengan pengumpulan data tentang pencapaian tugas-tugas perkembangan mahasiswa, disusun sebuah program bimbingan akademis berbasis perkembangan. Hasil penelitian menunjukkan tujuh aspek perkembangan yaitu landasan hidup rehgius, landasan perilaku etis, kesadaran tangung jawab, peran sosial sebagai pria atau wanita, penerimaan diri dan pengembangannya, wawasan dan persiapan karir, kematangan hubungan dengan teman sebaya, mencapai kategori individualitas. Aspek kematangan emosional, kematangan intelektual, kemandirian perilaku ekonomis, persiapan diri untuk pernikahan dan hidup berkeluarga, perkembangannya mencapai kategori saksama. Tahap ideal yang diharapkan dosen, orang tua mahasiswa/ masyarakat untuk semua aspek ada pada kategori otonomi. Semua informasi tersebut menunjukkan bahwa pencapaian tugas-tugas perkembangan mahasiswa berada di bawah harapan ideal dosen, orangtua mahasiswa/ masyarakat. Berdasarkan temuan tersebut maka pencapaian tugas-tugas perkembangan mahasiswa perlu ditingkatkan agar mencapai tingkat yang optimal. Untuk keperluan itu dirancang sebuah program hipotetis layanan bimbingan akademis berbasis perkembangan. Program bimbingan akademis ini meliputi: (1) layanan dasar bimbingan meliputi aspek landasan hidup religius, landasan perilaku etis, kesadaran tanggung jawab dan kematangan hubungan dengan teman sebaya, (2) layanan responsif meliputi aspek kematangan emosional, kematangan intelektual, kemandirian perilaku ekonomis, dan persiapan diri untuk pernikahan dan hidup berkeluarga, (3) layanan perencanaan individual meliputi aspek peran sosial sebagai pria atau wanita, penerimaan diri dan pengembangannya, wawasan dan persiapan karir, (4) layanan pendukung sistem meliputi antara lain konsultasi dengan para dosen, kerjasama dengan lembaga lain, mengadakan penelitian, yang berhubungan dengan perkembangan mahasiswa. Untuk memantau penyelenggaraan layanan bimbingan, diadakan evaluasi meliputi: (1) evaluasi program, (2) evaluasi proses, dan (3) evaluasi hasil. Mengingat pentingnya layanan bimbingan akademis, program hipotetis hasil penelitian ini diharapkan dapat digunakan oleh dosen pembimbing akademik, guna meningkatkan pencapaian tugas-tugas perkembangan mahasiswa
Item Type: | Thesis (S2) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | PROGRAM BIMBINGAN AKADEMIK |
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Sekolah Pasca Sarjana > Bimbingan dan Konseling S-2 |
Depositing User: | Putri Armeilani Mustofa |
Date Deposited: | 13 Jul 2022 08:15 |
Last Modified: | 13 Jul 2022 08:15 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/74140 |
Actions (login required)
View Item |