Muhammad Taufiq Adnan Nasution, - (2022) PENGARUH PEMBELAJARAN JARAK JAUH DARING TERHADAP AKTIVITAS BELAJAR PESERTA DIDIK PADA PEMBELAJARAN IPS KELAS 7 SMPN 15 BANDUNG. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Text
S_PSIPS_1702248_Title.pdf Download (433kB) |
||
Text
S_PSIPS_1702248_Chapter 1.pdf Download (467kB) |
||
Text
S_PSIPS_1702248_Chapter 2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (1MB) |
||
|
Text
S_PSIPS_1702248_Chapter 3.pdf Download (1MB) | Preview |
|
Text
S_PSIPS_1702248_Chapter 4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (1MB) |
||
Text
S_PSIPS_1702248_Chapter 5.pdf Download (286kB) |
||
Text
S_PSIPS_1702248_Appendix.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (1MB) |
Abstract
Sejak munculnya wabah Covid-19, seluruh sekolah di Indonesia menerapkan metode pembelajaran jarak jauh. Dalam penerapannya, guru dan peserta didik melakukan proses pembelajaran di tempat yang berbeda-beda dengan mengunakan alat telekomunikasi yang terintegrasi dengan aplikasi pembelajaran daring. Guru menjadi fasilitator bagi peserta didik dalam menyiapkan kelas pembelajaran jarak jauh, materi yang akan disampaikan, memberikan tugas dan evaluasi. Dengan penerapan PJJ, guru tidak dapat melihat secara langsung aktivitas belajar yang dilakukan oleh peserta didik khususnya dalam pembelajaran IPS. Dengan demikian, penelitian ini bertujuan untuk mencari tahu seberapa besar pengaruh PJJ terhadap aktivitas belajar peserta didik, dikarenakan peneliti merasa bahwa guru wajib mengetahui dalam proses pembelajaran jarak jauh apakah berpengaruh dalam aktivitas belajar yang dilakukan peserta didik, sebagai bahan evaluasi dalam menerapkan PJJ kedepannya, karena penerapan PJJ ini baru dilakukan pada bulan Maret tahun 2020 sehingga masih perlu adanya beberapa perbaikan. Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survey yang bertujuan untuk mendeskripsikan fenomena serta tingkat hubungan antar variabel. Penelitian ini menggunakan kuesioner tertutup dengan skala likert dan sampel yang digunakan sebanyak 49 responden dari 197 populasi berdasarkan pendapat dari Gay & Dhiel serta S.Arikunto. Hasil yang ditemukan peneliti berupa: 1) Implementasi pembelajaran jarak jauh di SMPN 15 Bandung terdiri dari tahap perencanaan, pelaksanaan, dan tugas & evaluasi dengan mayoritas peserta didik sering atau selalu mengikutinya, 2) Aktivitas belajar peserta didik yang dilakukan berupa aktivitas visual, lisan, mendengarkan, menulis, mental, dan emosional yang sering atau selalu dilakukan, 3) Pembelajaran jarak jauh memiliki pengaruh yang signifikan terhadap aktivitas belajar peserta didik sebesar 49,4%. Since the emergence of the Covid-19 outbreak, all schools in Indonesia have implemented distance learning methods. In its application, teachers and learners conduct the learning process in different places by using telecommunication tools that are integrated with online learning applications. Teachers become facilitators for learners in preparing distance learning classes, materials to be delivered, providing assignments and evaluations. With the application of PJJ, teachers cannot see directly the learning activities carried out by learners, especially in Social Studies learning. This study aims to find out how much influence PJJ has on learners' learning activities, because researchers feel that teachers must know in the distance learning process whether it has an effect in learning activities carried out by learners, as an evaluation material in applying PJJ in the future, because the application of PJJ is only start in March 2020, so there still needs to be some improvements. In this study, researchers used quantitative approaches with survey methods aimed at describing phenomena and relationships between variables. The study used a closed questionnaire with a likert scale and a sample used by 49 respondents from 197 populations based on opinions from Gay & Dhiel and S.Arikunto. The results found by researchers in the form of: 1) Implementation of distance learning at SMPN 15 Bandung consists of planning, implementation, and task stages & evaluation with the majority of learners often or always follow it, 2) Learners' learning activities carried out in the form of viewing, oral, listening, writing, mental, and emotional activities that are often or always done, 3) Distance learning has a significant influence on learners' learning activities as much as 49,4%.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Students, Social Studies Distance Learning, Learning Activities |
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial > Pendidikan IPS |
Depositing User: | Adnan Muhammad Taufiq Adnan Nasution |
Date Deposited: | 02 Jun 2022 04:45 |
Last Modified: | 02 Jun 2022 04:45 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/72773 |
Actions (login required)
View Item |