KONSEP PENDIDIKAN AKHLAK DALAM SIRAH NABAWIYAH KARYA SYAIKH SHAFIYYURRAHMAN AL-MUBARAKFURI DAN IMPLIKASINYA DALAM PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI SEKOLAH DASAR

Irawati Indah, - (2021) KONSEP PENDIDIKAN AKHLAK DALAM SIRAH NABAWIYAH KARYA SYAIKH SHAFIYYURRAHMAN AL-MUBARAKFURI DAN IMPLIKASINYA DALAM PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI SEKOLAH DASAR. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
S_PGSD_1704755_Title..pdf

Download (279kB)
[img] Text
S_PGSD_1704755_Chapter1.pdf

Download (183kB)
[img] Text
S_PGSD_1704755_Chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (383kB)
[img] Text
S_PGSD_1704755_Chapter3.pdf

Download (109kB)
[img] Text
S_PGSD_1704755_Chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (382kB)
[img] Text
S_PGSD_1704755_Chapter5.pdf

Download (125kB)
[img] Text
S_PGSD_1704755_Appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (934kB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Pendidikan akhlak merupakan pondasi utama dalam mencegah penyimpangan akhlak, mencapai tujuan kehidupan secara terarah sehingga menjadi pribadi yang unggul dan memiliki akhlak mulia. Namun saat ini masih banyak penyimpangan akhlak yang dilakukan oleh peserta didik mulai dari kasus yang rendah sampai tindak kriminalitas. Rasulullah saw menjadi teladan dalam penanaman akhlak mulia pada diri setiap individu. Dengan demikian peneliti tertarik untuk menganalisis secara mendalam mengenai konsep pendidikan akhlak Nabi Muhammad saw dalam buku sirah nabawiyah karya Syaikh Shafiyyurrahman Al-Mubarakfuri. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dengan menggunakan metode studi kepustakaan. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini berupa studi dokumentasi yaitu peneliti membaca buku sirah nabawiyah karya Syaikh Shafiyyurrahman Al-Mubarakfuri dan menelusuri sumber-sumber lainnya yang relevan dengan topik pembahasan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa buku sirah nabawiyah karya Syaikh Shafiyyurrahman Al-Mubarakfuri mengandung prinsip pendidikan akhlak, diantaranya yaitu pendidikan akhlak dalam hubungannya dengan Allah swt meliputi tauhid, cinta kepada Allah, taubat, takwa, ibadah, sabar, raja’, tawadhu kepada Allah, syukur, tawakal, berdoa kepada Allah, dan berdzikir. Pendidikan Akhlak dalam hubungannya dengan Rasulullah saw meliputi mencintai Rasul, memuliakan Rasul, dan taat. Pendidikan akhlak dalam hubungannya dengan diri sendiri meliputi jujur, kreatif, mandiri, disiplin, tanggung jawab, pantang menyerah, dan gemar membaca. Pendidikan akhlak dalam hubungannya dengan sesama meliputi taawun, kasih sayang dan tegas, tasamuh, dermawan, rendah hati, pemaaf, menjaga persaudaraan, peduli sesama, kerjasama, musyawarah, dan amar ma’ruf nahi munkar. Serta metode yang digunakan meliputi keteladanan, pembiasaan, nasihat, cerita, motivasi dan hukuman. Berdasarkan hasil analisis tersebut diharapkan dapat meneladani dan mampu menanamkan akhlak mulia Nabi saw melalui proses pembelajaran pendidikan agama Islam di sekolah dasar. Kata kunci: Pendidikan Akhlak, Sirah Nabawiyah, PAI. Moral education is the main foundation in preventing moral deviation, achieving the goal of life in a directed manner so that it becomes a superior person and has a noble morality. But today there are still many moral deviations committed by students ranging from low cases to criminality. The Prophet (pbuh) became an example in the cultivation of noble morals in each individual. Thus researchers are interested to analyze in depth about the concept of moral education of the Prophet Muhammad in the book sirah nabawiyah by Shaykh Shafiyyurrahman Al-Mubarakfuri. The research approach used is qualitative approach using literature study method. Data collection techniques in this study in the form of documentation studies, namely researchers read the book sirah nabawiyah by Shaykh Shafiyyurrahman Al-Mubarakfuri and trace other sources relevant to the topic of discussion. The results showed that the book of sirah nabawiyah by Shaykh Shafiyyurrahman Al-Mubarakfuri contains the principles of moral education, including moral education in relation to Allah swt includes tawhid, love of God, repentance, piety, worship, patience, king', tawadhu to Allah, gratitude, tawakal, pray to God, and dhikr. Moral education in relation to the Prophet (s) includes loving the Messenger, glorifying the Messenger, and obeying. Moral education in relation to oneself includes honesty, creativity, independence, discipline, responsibility, unyielding, and fondness for reading. Moral education in relation to others includes taawun, compassion and assertiveness, tasamuh, philanthropy, humble, forgiving, maintaining brotherhood, caring for others, cooperation, deliberation, and amar ma'ruf nahi munkar. As well as the methods used include conscientiousness, habituation, advice, story, motivation and punishment. Based on the results of the analysis is expected to exemplify and be able to instill the noble morals of the Prophet (s) through the learning process of Islamic religious education in elementary school. Keywords: Moral Education, Sirah Nabawiyah, PAI.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Moral Education, Sirah Nabawiyah, PAI.
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: UPI Kampus Serang > PGSD UPI Kampus Serang
Depositing User: Irawati Indah
Date Deposited: 04 Oct 2021 01:40
Last Modified: 04 Oct 2021 01:40
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/68100

Actions (login required)

View Item View Item