PEMANFAATAN LABORATORIUM KOMPUTER SEBAGAI SUMBER BELAJAR DALAM MENINGKATKAN KOMPETENSI BIDANG TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI

Anggy Permata, - (2011) PEMANFAATAN LABORATORIUM KOMPUTER SEBAGAI SUMBER BELAJAR DALAM MENINGKATKAN KOMPETENSI BIDANG TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
s_ktp_045324_table_of_content.pdf

Download (246kB)
[img] Text
s_ktp_045324_chapter1.pdf

Download (288kB)
[img] Text
s_ktp_045324_chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (618kB)
[img] Text
s_ktp_045324_chapter3.pdf

Download (310kB)
[img] Text
s_ktp_045324_chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (372kB)
[img] Text
s_ktp_045324_chapter5.pdf

Download (253kB)
[img] Text
s_ktp_045324_bibliography.pdf

Download (252kB)
Official URL: http://repository.upi.edu/

Abstract

Secara umum, masalah yang dikaji adalah bagaimanakah pemanfaatan laboratorium komputer sebagai sumber belajar dalam meningkatkan kompetensi di Bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK). Pemanfaatan laboratorium yang dimaksud mulai dari perencanaan, pelaksanaan, evaluasi, serta faktor pendukung dan penghambat dalam meningkatkan kompetensi bidang teknologi informasi dan komunikasi (TIK). Perumusan masalah secara khusus dalam skripsi ini adalah: 1. Bagaimana proses perencanaan dalam memanfaatkan laboratorium komputer sebagai sumber belajar dalam meningkatkan kompetensi bidang teknologi informasi dan komunikasi (TIK)? 2. Bagaimana proses pelaksanaan dalam memanfaatkan laboratorium komputer sebagai sumber belajar dalam meningkatkan kompetensi bidang teknologi informasi dan komunikasi (TIK)? 3. Bagaimana proses evaluasi dalam memanfaatkan laboratorium komputer sebagai sumber belajar dalam meningkatkan kompetensi bidang teknologi informasi dan komunikasi (TIK)? 4. Apa saja faktor pendukung dan faktor penghambat dalam memanfaatkan laboratorium komputer sebagai sumber belajar dalam meningkatkan kompetensi bidang teknologi informasi dan komunikasi (TIK)? Penelitian ini menggunakan metode deskripstif analitik. Instrumen penelitian yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan studi dokumentasi. Data dianalisis dengan reduksi data, penyajian data, verifikasi, dan kesimpulan. Berdasarkan dari hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa: pertama, proses perencanaan yang dilakukan pihak Comlabs USDI-ITB adalah melalui: (1). Identifikasi kebutuhan dengan cara mempersiapkan infrastruktur, mempersiapkan SDM, studi literatur tentang kebutuhan kompetensi dibidang TIK (2). Pengadaan inventaris, penyusunan SOP, dan penyusunan kurikulum pelatihan; kedua, proses pelaksanaan pemanfaatan laboratorium komputer menggunakan metode contextual teaching and learning (CTL), bahan ajar yang di gunakan adalah infokus, buku sumber dan modul pelatihan; ketiga, Proses evaluasi menggunakan dua prosedur yaitu (1). Evaluasi Formatif, digunakan untuk menilai aspek pengetahuan dan keterampilan peserta pelatihan; (2). Evaluasi Normatif, evaluasi ini digunakan untuk menilai aspek sikap peserta selama menjalani proses pelatihan dilaboratorium komputer di program pelatihan Comlabs USDI-ITB; keempat, faktor pendukung yang ditemukan adalah: (1). Faktor internal yang mencakup semangat yang tinggi dari peserta pelatihan sendiri; (2). Faktor eksternal, mencakup suasana pelatihan yang nyaman, instruktur yang berkompeten, dan infrastruktur yang baik. Faktor penghambat adalah mahalnya lisensi perangkat lunak dan kurang koordinasi waktu antara jadwal pelatihan dengan instruktur

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Laboratorium Komputer,Sumber Belajar
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Teknologi Pendidikan
Depositing User: Windhi Nur'aeni Basuki
Date Deposited: 26 Jul 2021 04:27
Last Modified: 26 Jul 2021 04:27
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/62110

Actions (login required)

View Item View Item