PENGARUH PENDEKATAN PROBLEM-BASED LEARNING (PBL) BERSTRATEGI MAKE A MATCH TERHADAP KEMAMPUAN KONEKSI DAN DISPOSISI MATEMATIS (Penelitian Kuasi Eksperimen pada Materi Volume Kubus dan Balok terhadap Siswa Kelas V SDN Tanjungsari 1 di Kecamatan Tanjungsari)

Rahayu, Isa Nuraisyah (2019) PENGARUH PENDEKATAN PROBLEM-BASED LEARNING (PBL) BERSTRATEGI MAKE A MATCH TERHADAP KEMAMPUAN KONEKSI DAN DISPOSISI MATEMATIS (Penelitian Kuasi Eksperimen pada Materi Volume Kubus dan Balok terhadap Siswa Kelas V SDN Tanjungsari 1 di Kecamatan Tanjungsari). S1 thesis, UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA.

[img] Text
S_PGSD_KELAS_1507083_Tittle.pdf

Download (1MB)
[img] Text
S_PGSD_KELAS_1507083_Chapter1.pdf

Download (257kB)
[img] Text
S_PGSD_KELAS_1507083_Chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (759kB)
[img] Text
S_PGSD_KELAS_1507083_Chapter3.pdf

Download (660kB)
[img] Text
S_PGSD_KELAS_1507083_Chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (1MB)
[img] Text
S_PGSD_KELAS_1507083_Chapter5.pdf

Download (110kB)
[img] Text
S_PGSD_KELAS_1507083_Appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (19MB)

Abstract

Matematika berperan penting dalam kehidupan manusia. Oleh karena itu, kemampuan koneksi matematis dan disposisi matematis siswa harus dikembangkan sejak dini. Berbagai kegiatan pembelajaran yang aktif, menyenangkan dan konstruktif, membuat pendekatan problem-based learning berstrategi make a match menjadi alternatif yang tepat untuk meningkatkan kemampuan koneksi matematis dan disposisi matematis siswa. Tujuan dari penelitian ini yaitu, untuk membandingkan pembelajaran pendekatan problem-based learning berstrategi make a match dengan pendekatan konvensional dalam meningkatkan kemampuan koneksi matematis dan disposisi matematis siswa, juga mencari hubungan antara kemampuan koneksi matematis dan disposisi matematis siswa. Metode penelitian yang digunakan adalah kuasi eksperimen dengan the nonequivalent group design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas V SD se-Kecamatan Tanjungsari, dengan mengambil SD Negeri Tanjungsari 1 sebagai sampelnya, kelas V-A sebagai kelas kontrol dan kelas V-B sebagai kelas eksperimen. Instrumen penelitian yang digunakan adalah tes kemampuan koneksi matematis, skala disposisi matematis, observasi kinerja guru, observasi aktivitas siswa, jurnal harian dan catatan lapangan. Hasil penelitian dengan taraf signifikansi α = 0,05 menunjukkan bahwa pembelajaran dengan pendekatan problem-based learning berstrategi make a match dan pembelajaran konvensional dapat meningkatkan kemampuan koneksi matematis dan disposisi matematis siswa secara signifikan. Namun, pendekatan problem-based learning berstrategi make a match lebih baik daripada pembelajaran konvensional dalam meningkatkan kemampuan koneksi matematis dan disposisi matematis siswa secara signifikan. Hasil analisis data, menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang positif antara kemampuan koneksi matematis dan disposisi matematis siswa. Kata Kunci: Pendekatan Problem-Based Learning Berstrategi Make a Match, Kemampuan Koneksi Matematis, Disposisi Matematis.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: UPI Kampus Sumedang > PGSD Kelas UPI Kampus Sumedang
Depositing User: UPI Kampus Sumedang
Date Deposited: 14 Aug 2019 08:01
Last Modified: 14 Aug 2019 08:01
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/37169

Actions (login required)

View Item View Item