IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN BERBASIS KECERDASAN MAJEMUK PADA KONSEP IPBA DI SMP BANDUNG

Widyaiswari, Utami (2013) IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN BERBASIS KECERDASAN MAJEMUK PADA KONSEP IPBA DI SMP BANDUNG. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img]
Preview
Text
S_FIS_0900413_Title.pdf

Download (180kB) | Preview
[img]
Preview
Text
S_FIS_0900413_Abstract.pdf

Download (248kB) | Preview
[img]
Preview
Text
S_FIS_0900413_Table_OF_Content.pdf

Download (271kB) | Preview
[img]
Preview
Text
S_FIS_0900413_Chapter1.pdf

Download (273kB) | Preview
[img] Text
S_FIS_0900413_Chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (430kB)
[img]
Preview
Text
S_FIS_0900413_Chapter3.pdf

Download (347kB) | Preview
[img] Text
S_FIS_0900413_Chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (817kB)
[img]
Preview
Text
S_FIS_0900413_Chapter5.pdf

Download (179kB) | Preview
[img]
Preview
Text
S_FIS_0900413_Bibliography.pdf

Download (320kB) | Preview
[img] Text
S_FIS_0900413_Appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (334kB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh hasil wawancara dan penelitian terdahulu yang menunjukkan bahwa dalam pembelajaran konsep IPBA, siswa cenderung pasif menerima materi yang diberikan dan hanya memfasilitasi kecerdasan linguistik siswa. Pembelajaran seperti itu tidak mampu memfasilitasi delapan kecerdasan yang dimiliki siswa. Untuk itu dirancang sebuah pembelajaran berbasis kecerdasan majemuk yang bertujuan memfasilitasi kecerdasan majemuk siswa, kemudian dilihat profil kecerdasan majemuk siswa sebelum, selama, dan setelah pembelajaran. Selain itu, penelitian ini juga bertujuan untuk melihat peningkatan pemahaman konsep IPBA setiap kelompok kecerdasan, yang diperoleh dari hasil identifikasi kecerdasan majemuk sebelum pembelajaran, berdasarkan perolehan nilai gain yang dinormalisasi untuk tiap jenis kecerdasan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Sedangkan desain yang digunakan adalah one group pretest-posttest design. Penelitian dilakukan di salah satu SMP Swasta di Bandung dengan jumlah sampel 23 siswa. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa profil kecerdasan dominan siswa di awal pembelajaran, yang mayoritas kinestetik, tidak mempengaruhi gaya belajar siswa selama pembelajaran. Selama pembelajaran, tidak semua kegiatan yang memfasilitasi berbagai jenis kecerdasan mampu dilaksanakan siswa. Hal ini disebabkan oleh padatnya materi yang disampaikan dalam setiap pertemuan. Setelah pembelajaran, profil kecerdasan siswa mengalami perubahan dan berdasarkan hasil penilaian diri siswa, mayoritas siswa cerdas dominan pada kategori interpersonal. Sedangkan dari segi peningkatan pemahaman, kelompok kecerdasan intrapersonal dan interpersonal adalah yang paling tinggi dengan nilai gain yang dinormalisasi sebesar 0,38 dan 0,36 dengan kategori sedang. Untuk penelitian selanjutnya, direkomendasikan untuk merancang pembelajaran berbasis kecerdasan majemuk dengan topik yang lebih fokus dan sempit serta mengurangi kuantitas jenis kecerdasan dalam setiap pertemuan, namun meningkatkan kualitas pembelajaran setiap jenis kecerdasan. Earth and Space Science learning was held passively and only facilitated linguistic intelligence. It couldn’t facilitated student’s multiple intelligences. Therefore, this research implements learning process based on multiple intelligences. The aim of this research is to see student’s multiple intelligences profile before, during, and after experiment. Beside that, this research is also aimed to see the increases of comprehension in Earth and Space Science of each group of intelligences from normalized gain score. This research used descriptive method with quantitative approach and used one group pretest-posttest design. This reasearch was held in Junior High School in Bandung with 23 sampel student. The result of this research showed that student’s dominant intelligence profile before experiment was kinestetic area. During experiment, the learning process have not facilitated all of eight intelligences yet. It could happen because the learning matter was too dense. After experiment, student’s intelligence profile was dominated by interpersonal intelligences. Other result of this research showed that intrapesonal and interpersonal intelligences get the highest increases of comprehension with normalized gain score 0,38 and 0,36 include medium category. For further research, its recomended to plan the learning process with more focused object and intelligences that facilitated.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Universitas Pendidikan Indonesia > Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Jurusan Pendidikan Fisika > Program Studi Pendidikan Fisika
Divisions: Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Jurusan Pendidikan Fisika > Program Studi Pendidikan Fisika
Depositing User: DAM STAF Editor
Date Deposited: 07 Nov 2013 02:44
Last Modified: 07 Nov 2013 02:44
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/2915

Actions (login required)

View Item View Item