PENERAPAN PERMAINAN “PANTUN CERDAS” UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENULIS SISWA KELAS IV-A SDN PADASUKA 1 PADA MATERI MEMBUAT PANTUN (Penelitian Tindakan Kelas di Kelas IV-A SDN Padasuka 1 Kecamatan Sumedang Utara Kabupaten Sumedang)

Wafa, Agung Ali (2017) PENERAPAN PERMAINAN “PANTUN CERDAS” UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENULIS SISWA KELAS IV-A SDN PADASUKA 1 PADA MATERI MEMBUAT PANTUN (Penelitian Tindakan Kelas di Kelas IV-A SDN Padasuka 1 Kecamatan Sumedang Utara Kabupaten Sumedang). S1 thesis, UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA.

[img]
Preview
Text
s_pgsd_kelas_1303743_title.pdf

Download (259kB) | Preview
[img]
Preview
Text
s_pgsd_kelas_1303743_table_of_content.pdf

Download (372kB) | Preview
[img]
Preview
Text
s_pgsd_kelas_1303743_chapter1.pdf

Download (619kB) | Preview
[img] Text
s_pgsd_kelas_1303743_chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (494kB)
[img]
Preview
Text
s_pgsd_kelas_1303743_chapter3.pdf

Download (338kB) | Preview
[img] Text
s_pgsd_kelas_1303743_chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
s_pgsd_kelas_1303743_chapter5.pdf

Download (264kB) | Preview
[img]
Preview
Text
s_pgsd_kelas_1303743_bibliography.pdf

Download (218kB) | Preview
[img] Text
s_pgsd_kelas_1303743_appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (9MB)

Abstract

Keterampilan menulis merupakan salah satu keterampilan berbahasa yang harus diajarkan dan dikuasai oleh siswa sejak sekolah dasar. Menulis sendiri digunakan sebagai alat untuk berkomunikasi secara tertulis. Pada jenjang sekolah dasar banyak materi yang bias menunjang siswa terampil dalam menulis. Salah satunya adalah pada kompetensi dasar 8.3 yaitu membuat pantun anak yang menarik tentang berbagai tema (persahabatan, ketekunan, kepatuhan, dll) sesuai dengan ciri-ciri pantun. Berdasarkan fakta di lapangan, pembelajaran menulis pantun di kelas IV-A SDN Padasuka 1 Kecamatan Sumedang Utara Kabupaten Sumedang masih rendah. Hal ini terlihat dari hasil belajar siswa, di mana siswa masih kesulitan membuat pantun sesuai dengan ciri-ciri pantun. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan meningkatkan kinerja guru, aktivitas siswa, dan hasil belajar siswa dalam menulis pantun. Untuk menyelesaikan permasalahan di atas, peneliti menerapkan permainan “Pantun cerdas” untuk meningkatkan keterampilan menulis siswa. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas model spiral oleh Kemmis dan Mc. Taggart. Subjek penelitian berjumlah 28 orang siswa di kelas IV-A SDN Padasuka 1. Adapun hasil penelitian saat proses pembelajaran menunjukan peningkatan pada aspek kerjasama, keaktifan, dan terampil siswa dalam penggunaan laptop saat permainan “Pantun cerdas”. Tidak hanya proses yang meningkat tetapi produk berupa hasil belajar pun mengalami peningkatan. Siswa yang tuntas pada siklus I sebanyak 12 orang siswa atau 43%, pada siklus II meningkat menjadi 16 orang siswa atau 57%, dan pada siklus III mencapai target yaitu 25 orang siswa atau 89% telah tuntas. Dengan demikian, melalui penerapan permainan “Pantun cerdas” dapat meningkatkan hasil belajar siswa dalam materi menulis pantun. Kata Kunci:Permainan, keterampilan menulis, menulis pantun.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: UPI Kampus Sumedang > PGSD Kelas UPI Kampus Sumedang
Depositing User: UPI Kampus Sumedang
Date Deposited: 31 Jul 2017 09:01
Last Modified: 31 Jul 2017 09:01
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/24284

Actions (login required)

View Item View Item