Nazwa Ghaitsa Rahmaputri, - and Leli Kurniawati, - and Hani Yulindrasari, - (2025) HUBUNGAN URUTAN KELAHIRAN DALAM KELUARGA DENGAN KECERDASAN EMOSIONAL ANAK USIA DINI. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara urutan kelahiran dalam keluarga dengan kecerdasan emosional anak usia dini. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan deskriptif-korelasi, dengan dua variabel utama yaitu Urutan Kelahiran (X) dan Kecerdasan Emosional (Y). Sampel penelitian berjumlah 39 anak usia dini dari beberapa taman kanak-kanak di Kecamatan Mandalajati yang ditentukan dengan teknik purposive sampling. Instrumen penelitian berupa angket dengan 25 item pernyataan yang disusun berdasarkan lima sub variabel kecerdasan emosional, yaitu mengenali emosi diri, memotivasi diri sendiri, mengatur diri, mengenali emosi orang lain, serta kecakapan sosial atau membina hubungan dengan orang lain. Skala yang digunakan adalah skala Likert dengan penilaian 1–3. Data dianalisis menggunakan uji korelasi Spearman Rank. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak terdapat hubungan yang signifikan antara urutan kelahiran dengan kecerdasan emosional anak usia dini (p = 0,440; p > 0,05). Namun, hasil deskriptif memperlihatkan kecenderungan bahwa anak sulung memiliki kecerdasan emosional lebih tinggi dibandingkan anak tengah maupun bungsu. Temuan ini menegaskan pentingnya peran pola asuh, komunikasi, dan stimulasi lingkungan yang seimbang dalam mendukung perkembangan kecerdasan emosional anak. This study aims to determine the relationship between birth order in the family and the emotional intelligence of early childhood. The research employed a quantitative method with a descriptive-correlational approach, involving two main variables: Birth Order (X) and Emotional Intelligence (Y). The sample consisted of 39 early childhood students from several kindergartens in Mandalajati District, selected using purposive sampling. The research instrument was a questionnaire comprising 25 statement items based on five sub-variables of emotional intelligence, namely recognizing one’s own emotions, self-motivation, self-regulation, recognizing others’ emotions, and social skills or building relationships with others. A Likert scale with a score range of 1–3 was used for measurement. Data were analyzed using the Spearman Rank correlation test. The results showed no significant relationship between birth order and emotional intelligence of early childhood (p = 0.440; p > 0.05). However, descriptive findings indicated a tendency for firstborn children to have higher emotional intelligence compared to middle and youngest children. These findings highlight the importance of parenting patterns, communication, and balanced environmental stimulation in supporting children’s emotional development.
|
Text
S_PAUD_2101148_Title.pdf Download (736kB) |
|
|
Text
S_PAUD_2101148_Chapter1.pdf Download (286kB) |
|
|
Text
S_PAUD_2101148_Chapter2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (462kB) |
|
|
Text
S_PAUD_2101148_Chapter3.pdf Download (741kB) |
|
|
Text
S_PAUD_2101148_Chapter4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (387kB) |
|
|
Text
S_PAUD_2101148_Chapter5.pdf Download (116kB) |
|
|
Text
S_PAUD_2101148_Appendix.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (4MB) |
| Item Type: | Thesis (S1) |
|---|---|
| Additional Information: | https://scholar.google.com/citations?hl=en&user=nBDPTTAAAAAJ ID Sinta Dosen Pembimbing: Leli Kurniawati: 5994085 Hani Yulindrasari: 6033960 |
| Uncontrolled Keywords: | Urutan Kelahiran, Kecerdasan Emosional, Anak Usia Dini Birth Order, Emotional Intelligence, Early Childhood |
| Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology L Education > L Education (General) |
| Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pedagogik > PGPAUD Bumi Siliwangi |
| Depositing User: | Nazwa Ghaitsa Rahmaputri |
| Date Deposited: | 24 Sep 2025 14:42 |
| Last Modified: | 24 Sep 2025 14:42 |
| URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/140459 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
