Sabina Eka Giyanti, - (2025) ANALISIS PERSPEKTIF GURU: PERAN PROGRAM KAMPUS MENGAJAR DALAM MENINGKATKAN LITERASI NUMERASI DI SEKOLAH DASAR. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sudut pandang guru mengenai peran program Kampus Mengajar terhadap kemampuan literasi dan numerasi di sekolah dasar. Penelitian ini memakai pendekatan kualitatif dengan desain studi fenomenologi menggunakan teknik pengumpulan data wawancara serta dokumentasi. Partisipan yang terlibat sebanyak 12 orang, diantaranya delapan guru dan empat kepala sekolah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peran program Kampus Mengajar sangat membantu bagi mutu pendidikan sekolah. Kesatu, kegiatan literasi dan minat baca mengalami peningkatan signifikan setelah adanya program Kampus Mengajar di sekolah. Kedua, transformasi kemampuan numerasi mengalami peningkatan yang dikonfirmasi oleh 6 dari 8 orang guru sekitar 75% setelah adanya program Kampus Mengajar. Ketiga, efektivitas metode dalam program Kampus Mengajar dapat memberikan peningkatan Assesment kompetensi Minimum (AKM). Keempat, inovasi media dan sumber belajar pada program Kampus Mengajar meningkatkan kemampuan literasi dan numerasi pada peserta didik. Kelima, perubahan hasil AKM pasca program Kampus Mengajar dapat meningkatkan AKM sekolah. Keenam, faktor keberhasilan program Kampus Mengajar dapat tercapai melalui dukungan integrasi program kampus mengajar ke dalam kurikulum, serta sekolah dan lingkungan sekolah. Ketujuh, tantangan pada program Kampus Mengajar diantaranya masalah persiapan mahasiswa, komunikasi, pendampingan dan kondisi sebagian kecil siswa yang membutuhkan perhatian khusus. Kedelapan, harapan guru dan sekolah dengan adanya terhadap program Kampus Mengajar dapat terwujud dengan berbagai inovasi yang diberikan. Sudut pandang guru memberikan bahwa adanya faktor pendukung atau keberhasilan. Selain itu masih terdapat tantangan yang terjadi dengan beragam disetiap sekolah penempatan. Implikasi atau kontribusi positif terhadap minat baca siswa, tranformasi literasi-numerasi, memberikan kontribusi positif pada perolehan nilai Asesmen Kompetensi Minimum (AKM). This qualitative phenomenological study explored teachers’ perspectives on the Kampus Mengajar program’s impact on literacy and numeracy skills in elementary schools. Twelve participants, including eight teachers and four principals, were interviewed, and documentation was collected. The findings highlight the program’s invaluable contribution to educational quality. Firstly, the program significantly boosted literacy activities and reading interest. Secondly, it improved numeracy skills, with approximately 75% of teachers reporting positive transformations. Thirdly, the program’s effective methodologies improved Minimum Competency Assessment (AKM) scores. Fourthly, innovative media and learning resources enhanced student’s literacy and numeracy abilities. Fifth, these improvements in turn positively impacted overall school AKM scores. The research identified key success factors, including integrating the Kampus Mengajar program into the school curriculum and strong support from the school environment. However, challenges also emerged. These included difficulties with student preparation, communication, mentoring, and addressing the needs of students requiring special attention. Despite these challenges, teachers and principals expressed hope that the program, with continued innovation, would fulfill its potential. In conclusion, the teacher’s perspectives underscore the program’s positive influence on student reading interest, numeracy skills, and AKM performance. The program also fosters valuable learning innovations. While challenges exist, the study emphasizes the program’s significant potential for improving educational outcomes. Further research could explore strategies to mitigate the identified challenges and maximize the program’s benefits. The findings offer valuable insights for policymakers, educators, and program developers seeking to enhance lieracy and numeracy skills in elementary education.
![]() |
Text
S_PGSD_2102368_Title.pdf Download (482kB) |
![]() |
Text
S_PGSD_2102368_Chapter1.pdf Download (130kB) |
![]() |
Text
S_PGSD_2102368_Chapter2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (196kB) |
![]() |
Text
S_PGSD_2102368_Chapter3.pdf Download (90kB) |
![]() |
Text
S_PGSD_2102368_Chapter4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (360kB) |
![]() |
Text
S_PGSD_2102368_Chapter5.pdf Download (93kB) |
![]() |
Text
S_PGSD_2102368_Appendix.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (5MB) |
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Additional Information: | ID SINTA Dosen Pembimbing: Aah Ahmad Syahid SINTA ID : 5993425 Julia SINTA ID : 5975686 |
Uncontrolled Keywords: | Sudut Pandang Guru, Kampus Mengajar, Literasi Numerasi. Teacher's Perspective, Kampus Mengajar Program, Numerical Literacy |
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | UPI Kampus Sumedang > PGSD Kelas UPI Kampus Sumedang |
Depositing User: | Sabina Eka Giyanti |
Date Deposited: | 06 May 2025 07:39 |
Last Modified: | 06 May 2025 07:39 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/132606 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |