Trisna Amelia, - and Liliasari, - and Kusnadi, - and Pingkan Aditiawati, - (2025) PENGEMBANGAN PROGRAM PRAKTIKUM MIKROBIOLOGI EKSPLORASI BAKTERI POTENSIAL BIOREMEDIASI LOGAM BERAT UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN RISET DAN BERPIKIR REFLEKTIF MAHASISWA. S3 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Abstract
Bakteri indigen lahan tercemar logam berat merupakan agen bioremediasi. Keterampilan riset dan berpikir reflektif penting untuk mendorong keterlibatan mahasiswa dalam proses belajar serta diperlukan untuk menjalankan profesi di dunia kerja. Penelitian ini bertujuan mengembangkan praktikum eksplorasi bakteri bioremediasi logam berat untuk membekali keterampilan riset dan berpikir reflektif mahasiswa. Penelitian ini menggunakan mixed method exploratory design. Implementasi program melibatkan 40 mahasiswa pada praktikum Mikrobiologi di salah satu universitas di Provinsi Kepulauan Riau. Keterampilan riset diukur menggunakan instrumen tes pilihan ganda dan penilaian laporan praktikum berbasis riset. Keterampilan berpikir reflektif diukur menggunakan instrumen tes essay dan analisis penulisan reflektif. Teknik analisis data yang diterapkan adalah gain, uji beda, uji korelasi, dan N-gain. Hasil penelitian menunjukkan bahwa; 1) program praktikum yang dikembangkan memiliki karakteristik; melakukan reorientasi praktikum mikrobiologi menjadi kontekstual dengan mengangkat peran bakteri bioremediasi cemaran logam berat, berbasis aktivitas riset, serta memfasilitasi mahasiswa menerapkan langkah-langkah riset dan penulisan reflektif, 2) program praktikum yang dikembangkan dapat meningkatkan keterampilan riset dan berpikir reflektif mahasiswa dengan kategori sedang, 3) terdapat korelasi positif dengan kekuatan hubungan sedang antara keterampilan riset dan berpikir reflektif, 4) program praktikum mendorong penguasaan keterampilan dasar lab, dan 5) program praktikum yang dikembangkan memiliki keunggulan yaitu; kontekstual, meningkatan keterlibatan mahasiswa, menfasilitas berkembangnya keterampilan riset dan berpikir reflektif, serta mendorong kerja sama tim sekaligus kemandirian mahasiswa. Keterbatasan program praktikum adalah memerlukan daya dukung instrumen laboratorium yang lebih lengkap. Peneliti selanjutnya dapat mengintegrasikan praktikum berbasis riset pada topik lainnya. Indigenous bacteria of heavy metal contaminated land are bioremediation agents. Research and reflective thinking skills are important for promoting student engagement in the learning process and for their careers in the workplace. This study aims to develop a heavy metal bioremediation bacterial exploration lab-activity to equip students with research and reflective thinking skills. This study used mixed method exploratory design. The implementation of the program involved 40 students in a Microbiology lab-activity at a university in the Province of Riau Archipelago. Students research skills were measured using multiple-choice test and lab-activity report assessments. Students’ reflective thinking skills were measured using essay test and reflective writing analysis. The data analysis techniques applied using gain, t-test, correlation, and N-gain. The results shows that 1) the lab-activity developed has characteristics: raising the role of heavy metal contamination bioremediation bacteria, based on research activities, and facilitating students to apply research steps and reflective writing; 2) the lab-activity developed can improve students' research and reflective thinking skills in moderate category; 3) there is a positive correlation with moderate relationship strength between research skills and reflective thinking, 4) the program encourages mastery of basic laboratory skills, and 5) the lab-activity developed has advantages, i.e. contextual, increasing student involvement in research and reflective thinking skills, also encouraging teamwork and students’ independence. The limitation of the lab-activity that it is requires more complete laboratory instrument support. Further researchers can integrate research-based lab-activity in other topics.
![]() |
Text
D_IPS_2106635_Title.pdf Download (817kB) |
![]() |
Text
D_IPS_2106635_Chapter1.pdf Download (416kB) |
![]() |
Text
D_IPS_2106635_Chapter2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (668kB) |
![]() |
Text
D_IPS_2106635_Chapter3.pdf Download (1MB) |
![]() |
Text
D_IPS_2106635_Chapter4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (1MB) |
![]() |
Text
D_IPS_2106635_Chapter5.pdf Download (196kB) |
![]() |
Text
D_IPS_2106635_Appendix.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (2MB) |
Item Type: | Thesis (S3) |
---|---|
Additional Information: | https://scholar.google.com/citations?user=WMCBvhMAAAAJ&hl=id&oi=ao ID Sinta Dosen Pembimbing Liliasari: 5991831 Kusnadi: 6002975 Pingkan Aditiawati: 6197842 |
Uncontrolled Keywords: | Praktikum berbasis riset, bakteri bioremediasi logam berat, keterampilan riset, keterampilan berpikir reflektif. Research-based lab activity, heavy metal bioremediation bacteria, research skills, reflective thinking skills. |
Subjects: | L Education > L Education (General) Q Science > Q Science (General) |
Divisions: | Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Ilmu Pengetahuan Alam - S3 |
Depositing User: | Trisna Amelia |
Date Deposited: | 11 Apr 2025 03:52 |
Last Modified: | 11 Apr 2025 03:52 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/132068 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |