Marianne Laksanajati, - (2024) STRATEGI PENGELOLAAN EVALUASI BELAJAR PADA PROGRAM PELATIHAN GENERAL ENGLISH FOR ADULTS (GEA) DALAM UPAYA PENINGKATAN KEMAMPUAN BERBAHASA ASING DI LEMBAGA BAHASA LIA (LB-LIA) CABANG KOTA BANDUNG. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Abstract
Penelitian ini didasarkan pada temuan studi pendahuluan yang menunjukkan bahwa salah satu keunggulan LB-LIA cabang Kota Bandung, salah satu lembaga pelatihan yang disukai siswa sekolah menengah atas di Kota Bandung, adalah tahapan evaluasi pembelajaran yang terstruktur dengan baik. Untuk mendukung penelitian ini, kerangka teori yang digunakan, berkaitan dengan konsep tahapan evaluasi, konsep pelatihan dan peningkatan kemampuan berbahasa asing. Pendekatan penelitian menggunakan metode secara kombinatif dalam pengumpulan data yaitu, Embbeded Research Design. Pengumpulan data dilakukan melalui wawancara, studi dokumentasi dan kuesioner tertutup. Untuk wawancara dipilih 6 informan, sedangkan kuesioner tertutup melibatkan 53 Peserta dari total populasi 150 Peserta. Dokumen pendukung juga dikumpulkan untuk memperkaya temuan penelitian. Hasilnya menunjukkan bahwa strategi yang digunakan dalam mengelola evaluasi pembelajaran dinilai berkualitas melalui penerapan metode evaluasi Formatif-Sumatif yang diadaptasikan. Faktor-faktor yang berkontribusi positif dalam mengelola evaluasi ini mencakup pengaturan jadwal dan konten, serta lingkungan belajar yang mendukung. Sebaliknya, tantangan muncul dari sikap belajar peserta yang bervariasi dan kurangnya inovasi pada konten evaluasi belajar yang ada. Peneliti menyarankan untuk melanjutkan proses evaluasi pembelajaran yang telah ditetapkan sekaligus menyempurnakan konten evaluasi belajar yang digunakan. Dengan demikian, kegiatan evaluasi pembelajaran yang berkelanjutan dapat mencapai kualitas yang lebih baik. [This research is grounded in the findings of a preliminary study, which indicates that one significant advantage of Bandung City branch of LB-LIA, the one of favourited training institution among upper secondary students in Bandung City, is its well-structured learning evaluation stages. To bolster this research, theoretical frameworks that be utilized, are related to evaluation stage, concepts of training, and improving foreign language skills. The research approach employs a combinatorial method for data collection, specifically with Embedded Research Design. Data was gathered through interviews, study of documentation and closed questionnaires. For the interviews, 6 informants were selected, while the closed questionnaire involved 53 Participants from a total population of 150 Participants. Supporting documents were also collected to enrich the research findings. The results reveal that the strategies employed in managing learning evaluations are deemed high-quality through the application of the adapted of Formative-Summative evaluation method. Factors that contribute positively to managing these evaluations include the organization of schedules and content, along with a supportive learning environment. Conversely, challenges arise from the varied learning attitudes of participants and a lack of innovation in the existing of learning evaluation content. The researcher recommends continuing with the established learning evaluation processes while enhancing the content used. This way, ongoing learning evaluation activities can achieve greater quality.]
![]() |
Text
S_PENMAS_1905622_Title.pdf Download (1MB) |
![]() |
Text
S_PENMAS_1905622_Chapter1.pdf Download (158kB) |
![]() |
Text
S_PENMAS_1905622_Chapter2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (357kB) |
![]() |
Text
S_PENMAS_1905622_Chapter3.pdf Download (229kB) |
![]() |
Text
S_PENMAS_1905622_Chapter4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (2MB) |
![]() |
Text
S_PENMAS_1905622_Chapter5.pdf Download (202kB) |
![]() |
Text
S_PENMAS_1905622_Appendix.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (3MB) |
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Additional Information: | ID SINTA Dosen Pembimbing : Dadang Yunus Lutfiansyach: 6654442 Elih Sudiapermana : 6687259 |
Uncontrolled Keywords: | Pelatihan, Peningkatan Kemampuan Berbahasa Asing, Strategi Evaluasi Belajar, Faktor Pendukung dan Penghambat Evaluasi Belajar [Training, Improvements of Foreign Language Ability, Strategy for Learning Evaluation, Supporting and Inhibiting Factors in Learning Evaluation] |
Subjects: | L Education > L Education (General) L Education > LB Theory and practice of education L Education > LC Special aspects of education > LC5201 Education extension. Adult education. Continuing education |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Masyarakat-S1 |
Depositing User: | Marianne Laksanajati |
Date Deposited: | 10 Oct 2024 20:47 |
Last Modified: | 11 Oct 2024 03:22 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/127323 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |