Nurul Wasilatul Jamilah, - (2024) PERSEPSI MAHASISWA TERHADAP PROGRAM PENGUATAN PROFESIONAL KEPENDIDIKAN (P3K) TERINTEGRASI DENGAN PRAKTIK INDUSTRI (PI). S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh tantangan yang dihadapi mahasiswa Program Studi Pendidikan Teknik Arsitektur dalam melaksanakan Program Penguatan Profesional Kependidikan (P3K) terintegrasi Praktik Industri (PI). Kompleksitas koordinasi dan beban kerja yang tinggi menyebabkan kelelahan fisik dan mental serta penurunan kinerja lapangan. Mahasiswa merasa program ini kurang efektif karena harus membagi fokus antara tugas akademik dan kegiatan lapangan. Evaluasi dan penyesuaian program melalui penelitian mendalam diperlukan untuk menemukan solusi berdasarkan perspektif mahasiswa. Tujuan penelitian ini adalah mengidentifikasi nilai positif dan negatif pada P3K terintegrasi PI serta menilai tingkat kepuasan mahasiswa terhadap pelaksanaan P3K Terintegrasi PI. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif. Sampel dan populasi berjumlah 68 orang dengan menggunakan metode sampling jenuh. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah kuesioner dan analisis data yang digunakan adalah statistik deskriptif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa 69% responden memberikan tanggapan sedang/netral cenderung positif atau puas terhadap pelaksanaan P3K terintegrasi PI, sehingga program ini cukup memadai meskipun masih ada beberapa aspek yang memerlukan perbaikan. Hasil analisis menunjukkan nilai positif P3K terintegrasi PI berdasarkan tahap persiapan, pelaksanaan dan penilaian adalah koordinasi yang efektif di sekolah, adaptasi baik mahasiswa di lingkungan sekolah dan proyek, aplikasi teori perkuliahan membantu mengembangkan soft skills dan hard skills, buku panduan P3K lengkap, bimbingan intensif dengan guru pamong dan dosen pembimbing, serta mempercepat masa magang. Namun, terdapat nilai negatif P3K terintegrasi PI yaitu informasi yang tidak jelas, koordinasi PI yang buruk, pembekalan yang kurang efektif, buku panduan PI yang tidak sesuai, serta lokasi proyek yang jauh dan jadwal yang tumpang tindih, sehingga mengganggu kinerja mahasiswa dan menyebabkan program tidak efektif dan efisien. This research is motivated by the challenges faced by students of the Pendidikan Teknik Arsitektur students in implementing the Program Penguatan Professional Kependidikan (P3K) integrated Praktik Industri (PI). Coordination complexity and high workloads cause physical and mental fatigue and decreased field performance. Students feel that this program is less effective because they have to divide their focus between academic assignments and field activities. Program evaluation and adjustments through in-depth research are needed to find solutions based on student perspectives. The aim of this research is to identify the positive and negative values in P3K integrated PI and to assess the level of student satisfaction with the implementation of P3K Integrated PI. This research uses a quantitative descriptive approach. The sample and population amounted to 68 people using the saturated sampling method. The data collection technique used was a questionnaire and the data analysis used was descriptive statistics. The results of this research show that 69% of respondents gave moderate/neutral responses, tending to be positive or satisfied response to the implementation of P3K integrated PI, so this program is quite adequate although there are still several aspects that require improvement. The results of the analysis show that the positive value of P3K integrated PI based on the preparation, implementation and assessment stages is effective coordination at school, good adaptation of students in the school and project environment, application of lecture theory helps develop soft skills and hard skills, complete first aid guidebook, intensive guidance with tutors and supervisors, as well as speeding up the internship period. However, there are negative values of P3K integrated PI, namely unclear information, poor PI coordination, ineffective provision, inappropriate PI guidebooks, as well as remote project locations and overlapping schedules, thus disrupting student performance and causing the program to fail that ineffective and inefficient.
![]() |
Text
S_TA_2001975_Title.pdf Download (480kB) |
![]() |
Text
S_TA_2001975_Chapter1.pdf Download (216kB) |
![]() |
Text
S_TA_2001975_Chapter2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (383kB) |
![]() |
Text
S_TA_2001975_Chapter3.pdf Download (387kB) |
![]() |
Text
S_TA_2001975_Chapter4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (476kB) |
![]() |
Text
S_TA_2001975_Chapter5.pdf Download (151kB) |
![]() |
Text
S_TA_2001975_Appendix.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (2MB) |
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Additional Information: | https://scholar.google.com/citations?view_op=new_profile&hl=id SINTA ID : 6081556 SINTA ID : 6745845 |
Uncontrolled Keywords: | Persepsi, Program Penguatan Profesional Kependidikan (P3K), Praktik Industri (PI) Perception, Program Penguatan Profesional Kependidikan (P3K), Praktik Industri (PI) |
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Pendidikan Teknik dan Industri > Jurusan Pendidikan Teknik Arsitektur > Program Studi Pendidikan Teknik Arsitektur |
Depositing User: | Nurul Wasilatul Jamilah |
Date Deposited: | 17 Sep 2024 08:00 |
Last Modified: | 17 Sep 2024 08:00 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/125187 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |