KESALAHAN FONOLOGIS PENUTUR KOREA DALAM VIDEO COVER LAGU INDONESIA DAN PEMANFAATANNYA SEBAGAI SUPLEMEN PEMBELAJARAN BERBICARA BIPA ARAS DASAR

Zahra Nur Asri, - (2024) KESALAHAN FONOLOGIS PENUTUR KOREA DALAM VIDEO COVER LAGU INDONESIA DAN PEMANFAATANNYA SEBAGAI SUPLEMEN PEMBELAJARAN BERBICARA BIPA ARAS DASAR. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

Abstract

Pelafalan adalah salah satu kemampuan yang harus dipelajari dalam pembelajaran berbicara bahasa asing. Dalam praktik berkomunikasi di masyarakat, apabila bunyi bahasa dilafalkan salah dapat menimbulkan kesalahpahaman antar penutur. Jika kesalahan tersebut tidak diperbaiki dikhawatirkan pemelajar akan terbiasa dengan pelafalan yang salah. Untuk memperbaiki kesalahan tersebut, hal pertama yang perlu dilakukan adalah mengetahui terlebih dahulu letak kesalahan pelafalan yang diujarkan oleh penutur asing yang melafalkan bunyi bahasa Indonesia, dengan demikian selanjutnya akan diketahui langkah yang tepat untuk memperbaiki kesalahan tersebut. Oleh karena itu, peneliti memilih untuk mengkaji kesalahan fonologis pada penutur asing yang melafalkan bunyi bahasa Indonesia, yaitu penutur Korea yang meng-cover lagu bahasa Indonesia berjudul Cinta Luar Biasa karya Andmesh Kamaleng di YouTube. Tujuan penelitian ini, yaitu untuk mengetahui bentuk-bentuk kesalahan pelafalan bunyi bahasa Indonesia oleh penutur Korea dan mengetahui pemanfaatan kesalahan tersebut dalam pembelajaran berbicara BIPA aras dasar. Untuk mengungkap fenomena kesalahan berbahasa tersebut, peneliti menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan teknik analisis data menggunakan teknik simak-catat. Melalui kajian ini, peneliti berhasil menemukan 27 kata yang mengalami kesalahan pelafalan. Realisasi pelafalan 27 kata tersebut menghasilkan 41 realisasi kesalahan pelafalan bunyi bahasa. Bentuk kesalahan pelafalan bunyi yang ditemukan dalam penelitian ini di antaranya, kesalahan pelafalan karena penambahan bunyi sebanyak 2 kesalahan, pengurangan bunyi sebanyak 7 kesalahan, pertukaran bunyi sebanyak 1 kesalahan, dan perubahan bunyi sebanyak 31 kesalahan. Secara keseluruhan, responden mengalami empat jenis kesalahan pelafalan tersebut karena kurangnya pengetahuan terkait realisasi bunyi bahasa Indonesia dan belum terbiasa dalam melafalkan bunyi bahasa Indonesia. Hasil temuan tersebut kemudian digunakan sebagai acuan dalam pembuatan suplemen pembelajaran berupa video pembelajaran. Suplemen pembelajaran merupakan alat untuk melengkapi pembelajaran yang dapat membantu pemelajar melatih kemampuan pelafalan bunyi bahasa Indonesia secara mandiri. Suplemen pembelajaran harus menggugah motivasi belajar siswa dan menjadikan pembelajaran lebih menyenangkan. Oleh karena itu, dalam penelitian ini, media audiovisual menjadi pilihan dalam pembuatan suplemen pembelajaran berbicara pada aspek kemampuan pelafalan pemelajar BIPA aras dasar. Pronunciation is one of the skills that must be learned in learning to speak a foreign language. In the practice of communicating in society, if language sounds are pronounced incorrectly, it can cause misunderstanding between speakers. If these errors are not corrected, it is feared that learners will get used to the wrong pronunciation. To correct these errors, the first thing that needs to be done is to know in advance the location of the pronunciation errors uttered by foreign speakers who pronounce Indonesian sounds, so then the right steps will be known to correct these errors. Therefore, the researcher chose to study phonological errors in foreign speakers who pronounce Indonesian sounds, namely Korean speakers who cover an Indonesian song entitled Cinta Luar Biasa by Andmesh Kamaleng on YouTube. The purpose of this study is to find out the forms of errors in the pronunciation of Indonesian sounds by Korean speakers and to find out the utilization of these errors in basic level BIPA speaking lessons. To reveal the phenomenon of language errors, the researcher used a qualitative descriptive method with data analysis techniques using listening and note-taking technique. Through this study, researchers managed to find 27 words that experienced pronunciation errors. The realization of the pronunciation of the 27 words resulted in 40 realizations of language sound pronunciation errors. The forms of sound pronunciation errors found in this study include pronunciation errors due to the addition of sounds as many as 2 errors, subtraction of sounds as many as 7 errors, exchange of sounds as many as 1 error, and changes in sound as many as 31 errors. Overall, respondents experienced these four types of pronunciation errors because they were still influenced by their mother tongue. The findings are then used as a reference in making learning supplements in the form of learning videos. Learning supplements are tools to complement learning that can help learners practice the pronunciation of Indonesian sounds independently. Learning supplements should motivate students and make learning more fun. Therefore, in this study, audiovisual media is the choice in making speaking learning supplements on the aspect of pronunciation ability of basic level BIPA learners. Therefore, in this study, audiovisual media is the choice in making speaking learning supplements on the aspect of pronunciation ability of basic level BIPA learners.

[img] Text
S_IND_2007057_Title.pdf

Download (471kB)
[img] Text
S_IND_2007057_ Chapter1.pdf

Download (216kB)
[img] Text
S_IND_2007057_ Chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (471kB)
[img] Text
S_IND_2007057_ Chapter3.pdf

Download (258kB)
[img] Text
S_IND_2007057_ Chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (1MB)
[img] Text
S_IND_2007057_ Chapter5.pdf

Download (184kB)
[img] Text
S_IND_2007057_ Appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (818kB)
Official URL: https://repository.upi.edu/
Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: https://scholar.google.com/citations?hl=en&user=Y1J5cUQAAAAJ ID SINTA Dosen Pembimbing: Nunung Sitaresmi: 5993254 Ida Widia: 5995619
Uncontrolled Keywords: Kesalahan Fonologis, Penutur Korea, Cover Lagu, Suplemen Pembelajaran. Phonological Errors, Korean Speakers, Song Covers, Learning Supplements.
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Bahasa dan Sastra > Jurusan Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia > Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Depositing User: Zahra Nur Asri
Date Deposited: 02 Sep 2024 07:11
Last Modified: 02 Sep 2024 07:11
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/121736

Actions (login required)

View Item View Item