EVALUASI USABILITY DAN REFINEMENT DESAIN ANTARMUKA PADA SISTEM INFORMASI TRACER STUDY UPI MENGGUNAKAN METODE EVALUASI HEURISTIK

Muhammad Azar Nuzy, - (2024) EVALUASI USABILITY DAN REFINEMENT DESAIN ANTARMUKA PADA SISTEM INFORMASI TRACER STUDY UPI MENGGUNAKAN METODE EVALUASI HEURISTIK. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

Abstract

Sistem tracer study dirancang untuk mengumpulkan data tentang lulusan dan memetakan kinerja mereka di dunia kerja. Sangat penting bagi semua alumni untuk berpartisipasi dalam Tracer Study untuk membantu universitas dalam mengevaluasi dan meningkatkan kualitas pendidikan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengevaluasi Sistem Tracer Study UPI menggunakan evaluasi heuristik. Temuan menunjukkan bahwa sebelum melakukan refinement, skor System Usability Scale (SUS) adalah 54,41, yang mengkategorikan sistem sebagai marginal low dalam hal acceptability, grade F, dan "ok" dalam adjective ratings, yang menunjukkan banyak masalah usability. Evaluasi heuristik dengan tiga peserta ahli mengidentifikasi 49 masalah usability, dengan 30 di antaranya memerlukan refinement. Severity ratings kegunaan dari evaluasi heuristik menghasilkan 115 dari 196, menunjukkan antarmuka secara keseluruhan memadai meskipun membutuhkan beberapa proses refinement. Setelah melakukan refinement, skor SUS meningkat menjadi 78,67, yang mengklasifikasikan sistem sebagai dapat diterima, dengan grade C, dan antara "good" dan "excellent" dalam adjective ratings. Ini menunjukkan bahwa sistem yang telah disempurnakan diterima dengan baik oleh pengguna dan sebagian besar memenuhi kebutuhan mereka, meskipun masih ada ruang untuk peningkatan lebih lanjut. Kata Kunci: usability, evaluasi heuristik, refinement desain antarmuka, tracer study, SUS. The Tracer Study system was designed to collect data on graduates and map their performance in the workforce. It is crucial for all alumni to participate in the Tracer Study to help the university evaluate and enhance the quality of education. The purpose of this study was to evaluate of the Tracer Study Web Application using heuristic evaluation. The findings revealed that prior to improvements, the System Usability Scale (SUS) score was 54,41, categorizing the system as marginal low in acceptability, grade F, and “ok” in adjective ratings, indicating numerous usability issues. Heuristic evaluations with three expert participants identified 49 usability problems, with 30 requiring fixes. The usability severity ratings of the heuristic evaluation scored 115 out of 196, suggesting the interface was overall adequate despite needing some improvements. After refinement, the SUS score increased to 78.67, classifying the system as acceptable, grade C, and between “good” and “excellent” in adjective ratings. This demonstrated that the refinement system was well-received by users and largely met their needs, though there remains room for further enhancements. Keywords: usability, heuristic evaluation, interface design refinement, tracer study, System Usability Scale.

[img] Text
S_KOM_2004191_Title.pdf

Download (549kB)
[img] Text
S_KOM_2004191_Chapter1.pdf

Download (293kB)
[img] Text
S_KOM_2004191_Chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (534kB)
[img] Text
S_KOM_2004191_Chapter3.pdf

Download (362kB)
[img] Text
S_KOM_2004191_Chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (5MB)
[img] Text
S_KOM_2004191_Chapter5.pdf

Download (234kB)
[img] Text
S_KOM_2004191_Appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (2MB)
Official URL: https://repository.upi.edu/
Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: https://scholar.google.com/citations?hl=en&user=RKOBMCcAAAAJ&scilu=&scisig=ANI4uE0AAAAAZs9MEvTuqZ94O6I3ZcbIKhkDloc&gmla=AC6lMd8lb2KiYMHkk2LOCqfuue82ri1kXvrGl5fj2scK9dn9iuB8ddP0yam0z-52WhdnQnVcQOqGmNxZyr4mrC_qoLzyeW8ENHjpLm4&sciund=1665448319036101126 ID Sinta Dosen Pembimbing: Munir: 5974517 Rizky Rachman J. P: 5993953
Uncontrolled Keywords: usability, evaluasi heuristik, refinement desain antarmuka, tracer study, SUS. usability, heuristic evaluation, interface design refinement, tracer study, System Usability Scale.
Subjects: Q Science > Q Science (General)
T Technology > T Technology (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Program Studi Ilmu Komputer
Depositing User: Muhammad Azar Nuzy
Date Deposited: 06 Sep 2024 03:41
Last Modified: 06 Sep 2024 03:41
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/121565

Actions (login required)

View Item View Item