ANALISIS PENGUASAAN ASPEK KONTEKS APLIKASI SAINS SISWA SMP KELAS VII MELALUI PEMBELAJARAN BERBASIS LITERASI SAINS DAN TEKNOLOGI PADA MATERI POKOK KLASIFIKASI ZAT

    Rika Ulfiati, - (2009) ANALISIS PENGUASAAN ASPEK KONTEKS APLIKASI SAINS SISWA SMP KELAS VII MELALUI PEMBELAJARAN BERBASIS LITERASI SAINS DAN TEKNOLOGI PADA MATERI POKOK KLASIFIKASI ZAT. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

    Abstract

    Penelitian tentang ”Analisis Penguasaan Aspek Konteks Aplikasi Sains Siswa SMP Kelas VII melalui Pembelajaran Berbasis Literasi Sains dan Teknologi pada Materi Pokok Klasifikasi Zat” bertujuan untuk memperoleh bentuk penerapan pembelajaran berbasis literasi sains dan teknologi (STL) pada materi pokok klasifikasi zat sekaligus mengetahui gambaran mengenai kemampuan literasi sains siswa khususnya pada aspek konteks aplikasi sains siswa setelah diterapkannya pembelajaran STL. Penelitian ini menggunakan model penelitian dan pengembangan pendidikan (educational research and development). Tahapan yang dilakukan meliputi tahapan define, design, and develop. Metode yang digunakan dalam tahap develop adalah pra-eksperimen dengan one group pretest and posttest design. Subyek penelitian sebanyak 22 siswa kelas VII pada salah satu SMP di kota Bandung. Tahapan pembelajaran yang dikembangkan adalah tahap kontak, kuriositi, elaborasi, pengambilan keputusan, nexus, dan penilaian. Tahapan yang utama untuk mengembangkan aspek konteks aplikasi sains adalah tahap kuriositi dan tahap pengambilan keputusan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara keseluruhan penguasaan aspek konteks aplikasi sains siswa mengalami peningkatan yang ditunjukkan dengan persentase rata-rata N-Gain sebesar 21,17%. Uji signifikansi nilai pretest dan postest dengan paired sample t tes secara keseluruhan menunjukkan terjadi peningkatan penguasaan secara signifikan. Sedangkan penguasaan aspek konteks aplikasi sains siswa berdasarkan kelompok untuk kelompok tinggi, sedang dan rendah mengalami peningkatan yang ditunjukkan dengan persentase rata-rata N-Gain masing-masing sebesar 25,33%; 16,22% dan 25,02%. Uji signifikansi nilai pretest dan postest dengan paired sample t tes untuk kelompok tinggi dan rendah menunjukkan peningkatan penguasaan secara signifikan, sedangkan untuk kelompok sedang tidak terjadi peningkatan penguasaan secara signifikan. Dari hasil pengolahan data dapat disimpulkan bahwa penerapan pembelajaran STL pada materi pokok klasifikasi zat secara keseluruhan dapat meningkatkan penguasaan aspek konteks aplikasi sains siswa, sedangkan berdasarkan kelompok peningkatan hanya terjadi pada kelompok tinggi dan rendah saja meskipun peningkatannya tidak berbeda secara signifikan.

    [thumbnail of s_kim_054442_table_of_contents.pdf] Text
    s_kim_054442_table_of_contents.pdf

    Download (256kB)
    [thumbnail of s_kim_054442_chapter1.pdf] Text
    s_kim_054442_chapter1.pdf

    Download (519B)
    [thumbnail of s_kim_054442_chapter2.pdf] Text
    s_kim_054442_chapter2.pdf
    Restricted to Staf Perpustakaan

    Download (519B)
    [thumbnail of s_kim_054442_chapter3.pdf] Text
    s_kim_054442_chapter3.pdf

    Download (352kB)
    [thumbnail of s_kim_054442_chapter4.pdf] Text
    s_kim_054442_chapter4.pdf
    Restricted to Staf Perpustakaan

    Download (519B)
    [thumbnail of s_kim_054442_chapter5.pdf] Text
    s_kim_054442_chapter5.pdf

    Download (242kB)
    [thumbnail of s_kim_054442_bibliography.pdf] Text
    s_kim_054442_bibliography.pdf

    Download (519B)
    Official URL: http://repository.upi.edu
    Item Type: Thesis (S1)
    Additional Information: ID SINTA DOSEN PEMBIMBING HERNANI : 6662199 AHMAD MUDZAKIR : 5994127
    Uncontrolled Keywords: PENGUASAAN ASPEK KONTEKS APLIKASI SAINS SISWA SMP KELAS VII, PEMBELAJARAN BERBASIS LITERASI SAINS DAN TEKNOLOGI, MATERI POKOK KLASIFIKASI ZAT.
    Subjects: Q Science > QD Chemistry
    Divisions: Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Program Studi Kimia - S1 > Program Studi Pendidikan Kimia
    Depositing User: Septiani Sitrulroaeni
    Date Deposited: 30 Oct 2023 03:28
    Last Modified: 30 Oct 2023 03:28
    URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/111547

    Actions (login required)

    View Item View Item