KARAKTERISTIK KESTABILAN SIFAT LISTRIK KERAMIK CuFe2O4 DENGAN PENAMBAHAN Al2O3 UNTUK TERMISTOR NTC

Arief Permadi, - (2009) KARAKTERISTIK KESTABILAN SIFAT LISTRIK KERAMIK CuFe2O4 DENGAN PENAMBAHAN Al2O3 UNTUK TERMISTOR NTC. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
s_pfis_022600_table_of_content.pdf

Download (262kB)
[img] Text
s_pfis_022600_chapter1.pdf

Download (250kB)
[img] Text
s_pfis_022600_chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (515kB)
[img] Text
s_pfis_022600_chapter3.pdf

Download (259kB)
[img] Text
s_pfis_022600_chapter5.pdf

Download (242kB)
[img] Text
s_pfis_022600_bibliography.pdf

Download (246kB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Sebagai salah satu usaha untuk meningkatkan produksi termistor di Indonesia, telah dilakukan penelitian mengenai karakteristik sifat listrik keramik CuFe2O4 dengan penambahan Al2O3 untuk termistor NTC. Pada penelitian ini, penambahan massa Al2O3 divariasikan yaitu 0%, 1% dan 5%. Bahan yang berbentuk serbuk (CuO, Fe2O3 dan Al2O3) dicampurkan kemudian disaring menggunakan saringan 38 . Selanjutnya sampel dipress dengan tekanan 3,9 ton/cm2 selama 20 detik sehingga diperoleh sampel yang berbentuk pelet. Kemudian sampel disinter pada suhu 11000C selama 2 jam di atmosfer udara. Setelah disinter, pada sampel dilakukan pelapisan perak. Tahapan selanjutnya sampel diberi perlakuan panas (treatment) pada suhu 5000C selama 5 menit di atmosfer gas N2. Pada sampel dilakukan karakterisasi struktur kristal dengan menggunakan difraktometer sinar-X dan karakterisasi sifat listrik yang terbagi menjadi tiga tahapan yaitu, karakteristik R-T awal, uji ageing, dan karakteristik R-T akhir. Dari hasil karakterisasi struktur kristal diketahui bahwa serbuk CuO dan Fe2O3 yang disinter pada suhu 11000C telah bereaksi membentuk spinel CuFe2O4 dengan struktur kristal tetragonal. Dari hasil karakterisasi sifat listrik (karakteristik R-T awal dan R-T akhir) diketahui bahwa seiring dengan penambahan Al2O3, harga konstanta termistor (B) dan sensitivitas pada suhu ruang ( ) semakin meningkat dan dari hasil uji ageing diketahui bahwa syarat kestabilan sifat listrik dapat terpenuhi hanya untuk penambahan konsentrasi Al2O3 sebesar 0% dan 1%.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: ID SINTA Dosen Pembimbing LUHUT PARULIAN PANGGABEAN: - UNANG PURWANA: 6752175
Uncontrolled Keywords: SIFAT LISTRIK KERAMIK CuFe2O4, PENAMBAHAN Al2O3, TERMISTOR NTC.
Subjects: L Education > L Education (General)
Q Science > QC Physics
Divisions: Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Jurusan Pendidikan Fisika
Depositing User: Hikmal Fajar Fardyan
Date Deposited: 18 Oct 2023 07:35
Last Modified: 18 Oct 2023 07:35
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/110438

Actions (login required)

View Item View Item