Dian Herawati, - (2009) PERANAN ORANG TUA DALAM MEMBINA DISIPLIN ANAK DI LINGKUNGAN KELUARGA UNTUK MEMBENTUK WARGA NEGARA YANG BAIK : Studi Deskriptif terhadap Orang Tua Murid SMP Negeri 15 Bandung. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Abstract
Dian Herawati. (040054). PERANAN ORANG TUA DALAM MEMBINA DISIPLIN ANAK DI LINGKUNGAN KELUARGA UNTUK MEMBENTUK WARGA NEGARA YANG BAIK (Studi Deskriptif terhadap Orang tua Murid SMP Negeri 15 Bandung). Anak merupakan anggota dari sebuah keluarga, anggota masyarakat dan anggota suatu negara (warga negara). Anak dibina oleh orang tua untuk menjadi warga negara yang baik. Orang tua sebagai lingkungan utama dan pertama bagi anak-anaknya mempunyai tanggung jawab yang sangat besar dalam pendidikan. Berkenaan dengan pelaksanaan disiplin, dalam aktualisasinya anak yang berdisiplin akan menampilkan perilaku yang mampu mengatur diri dalam belajar dan mampu mentaati peraturan. Anak yang memiliki disiplin yang tinggi akan lebih baik dalam kehidupan sehari-harinya. Namun, sekarang ini banyak ditemukan anak-anak yang bermasalah dengan perilaku disiplinnya seperti membangkang kepada orang tua, terlambat berangkat ke sekolah, lupa mengerjakan pekerjaan rumah, dan lain sebagainya. Sepertinya orang tua kurang tegas dalam membina displin pada anak-anaknya sehingga membuat anak-anak terlena. Berdasarkan latar belakang di atas, penulis mencoba meneliti tentang peranan orang tua dalam membina disiplin anak di lingkungan keluarga untuk membentuk warga negara yang baik. Penelitian ini dilakukan di SMP Negeri 15 Bandung yang didasarkan pada tiga permasalahan, yaitu: Bagaimana peranan orang tua sebagai pendidik dalam membina disiplin anak untuk membentuk warga negara yang baik? Bagaimana peranan orang tua sebagai agen sosialisasi dalam membina disiplin anak untuk membentuk warga negara yang baik? Bagaimana peranan orang tua sebagai pelindung dalam membina disiplin anak untuk membentuk warga negara yang baik? Metode yang digunakan untuk mengungkapkan permasalahan-permasalahan itu adalah dengan metode deskriptif dan data-data diperoleh melalui teknik observasi, angket, wawancara, studi literatur, dan studi dokumentasi. Hasil penelitian yang penulis peroleh adalah: 1) Peranan orang tua sebagai pendidik dalam lingkungan keluarga memegang peranan yang sangat penting karena pendidikan yang pertama kali dialami oleh seorang anak adalah pendidikan yang diberikan oleh orang tua dalam sebuah keluarga. 2) Peranan orang tua sebagai agen sosialisasi bagi anaknya berkaitan erat dengan mempersiapkan anak untuk menjadi anggota masyarakat yang baik, serta sebagai penghubung anak dengan kehidupan sosial dan norma-norma sosial. 3) Peranan orang tua sebagai pelindung bagi anak adalah melindungi anak dari tindakan-tindakan yang tidak baik dan dari hidup yang menyimpang dari norma, dan agar anak merasa terlindungi atau merasa aman. Ketiga peranan orang tua tersebut erat hubungan dengan kedisiplinan anak, apabila ketiga peranan tersebut dijalankan dengan baik oleh orang tua dan anak, maka kedisiplinan anakpun akan baik, dan akan menjadikan anak kelak sebagai warga negara yang baik pula.
![]() |
Text
s_ppk_040054_table_of_content.pdf Download (242kB) |
![]() |
Text
s_ppk_040054_chapture1.pdf Download (278kB) |
![]() |
Text
s_ppk_040054_chapture2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (374kB) |
![]() |
Text
s_ppk_040054_chapture3.pdf Download (275kB) |
![]() |
Text
s_ppk_040054_chapture4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (530kB) |
![]() |
Text
s_ppk_040054_chapture5.pdf Download (244kB) |
![]() |
Text
s_ppk_040054_bibliography.pdf Download (256kB) |
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Additional Information: | ID SINTA Dosen Pembimbing SRI WURYAN AZIS : - DARTIM NAN SATI : - |
Uncontrolled Keywords: | PERANAN ORANG TUA , MEMBINA DISIPLIN ANAK , LINGKUNGAN KELUARGA, MEMBENTUK WARGA NEGARA YANG BAIK. |
Subjects: | H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform H Social Sciences > HQ The family. Marriage. Woman L Education > L Education (General) L Education > LA History of education L Education > LB Theory and practice of education |
Divisions: | Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial > Pendidikan Kewarganegaraan |
Depositing User: | Septiani Sitrulroaeni |
Date Deposited: | 16 Sep 2023 15:29 |
Last Modified: | 16 Sep 2023 15:29 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/105987 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |