PENGEMBANGAN LKS PRAKTIKUM BERBASIS INKUIRI TERBIMBING DENGAN MENGGUNAKAN MATERIAL LOKAL PADA MATERI HIDROLISIS GARAM

Gustina, Gina (2012) PENGEMBANGAN LKS PRAKTIKUM BERBASIS INKUIRI TERBIMBING DENGAN MENGGUNAKAN MATERIAL LOKAL PADA MATERI HIDROLISIS GARAM. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img]
Preview
Text
s_kim_0606975_bibliography.pdf

Download (347kB) | Preview
[img]
Preview
Text
s_kim_0606975_chapter1.pdf

Download (393kB) | Preview
[img] Text
s_kim_0606975_chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (519kB)
[img]
Preview
Text
s_kim_0606975_chapter3.pdf

Download (557kB) | Preview
[img] Text
s_kim_0606975_chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (753kB)
[img]
Preview
Text
s_kim_0606975_chapter5.pdf

Download (228kB) | Preview
[img]
Preview
Text
s_kim_0606975_table_of_content.pdf

Download (246kB) | Preview
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan dan mengetahui kualitas LKS praktikum berbasis inkuiri terbimbing dengan menggunakan material lokal pada materi hidrolisis garam. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian dan pengembangan. Tahapan yang dilakukan terdiri atas studi pendahuluan dan pengembangan model. Sumber data dalam penelitian ini adalah 10 guru kimia SMA serta 18 siswa kelas XI di salah satu SMA swasta di kota Bandung. Instrumen penelitian yang digunakan adalah lembar penilaian, lembar observasi, dan angket siswa. Hasil studi pendahuluan menunjukkan bahwa 62,5% sekolah jarang melakukan praktikum, 75% guru belum pernah menggunakan pendekatan inkuiri dalam praktikum, serta karakteristik LKS praktikum yang beredar saat ini menggunakan pendekatan cookbook dengan alat dan bahan yang hampir semuanya standar laboratorium. Sementara itu, LKS praktikum yang dikembangkan memiliki karakteristik lain yaitu memuat langkah-langkah inkuiri di dalamnya serta menggunakan material lokal. Hasil penelitian pada tahap pengembangan model menunjukkan bahwa keterlaksanaan praktikum dengan menggunakan LKS praktikum yang dikembangkan tergolong kategori sangat baik (94,23%), penilaian guru terhadap LKS praktikum yang dikembangkan tergolong kategori sangat baik (97,58%) yang terdiri dari penilaian terhadap kesesuaian dengan standar isi (99,56%), kesesuaian dengan konsep hidrolisis garam (100%), keefektifan kalimat (95,44%), serta tata letak dan perwajahan LKS (95,33%). Respon siswa terhadap LKS praktikum berbasis inkuiri terbimbing tergolong kategori baik (80,21%), sedangkan respon siswa terhadap pelaksanaan praktikum hidrolisis garam dengan menggunakan LKS praktikum berbasis inkuiri terbimbing tergolong kategori sangat baik (82,17%.). Kata kunci: LKS praktikum, inkuiri terbimbing, material lokal, hidrolisis garam

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: SKIM GUS p-2012
Uncontrolled Keywords: LKS praktikum, inkuiri terbimbing, material lokal, hidrolisis garam
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Jurusan Pendidikan Kimia > Program Studi Pendidikan Kimia
Depositing User: Staf Koordinator 2
Date Deposited: 01 Jul 2014 02:49
Last Modified: 01 Jul 2014 02:49
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/10527

Actions (login required)

View Item View Item