FAKTOR DOMINAN YANG MEMPENGARUHI TERHAMBATNYA KETERCAPAIAN STANDAR KOMPETENSI MENGGUNAKAN PERKAKAS TANGAN PADA PESERTA DIDIK DI JURUSAN TEKNIK MESIN SMK NEGERI 1 KATAPANG

Robbi Muhtadir, - (2012) FAKTOR DOMINAN YANG MEMPENGARUHI TERHAMBATNYA KETERCAPAIAN STANDAR KOMPETENSI MENGGUNAKAN PERKAKAS TANGAN PADA PESERTA DIDIK DI JURUSAN TEKNIK MESIN SMK NEGERI 1 KATAPANG. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
s_ptm_0605706_table_of_content.pdf

Download (290kB)
[img] Text
s_ptm_0605706_chapter1.pdf

Download (300kB)
[img] Text
s_ptm_0605706_chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (394kB)
[img] Text
s_ptm_0605706_chapter3.pdf

Download (333kB)
[img] Text
s_ptm_0605706_chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (487kB)
[img] Text
s_ptm_0605706_chapter5.pdf

Download (260kB)
[img] Text
s_ptm_0605706_bibliography.pdf

Download (259kB)
Official URL: hhtp://repository.upi.edu

Abstract

Penelitian ini di latarbelakangi permasalahan bagi peserta didik di Jurusan Teknik Mesin SMK Negeri 1 Katapang Kab. Bandung yang mengalami terhambatnya ketercapaian standar kompetensi menggunakan perkakas tangan. Hal ini terlihat pada prestasi belajarnya masih ada peserta didik yang nilainya kurang dari KKM. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor dominan yang mempengaruhi terhambatnya ketercapaian standar kompetensi menggunakan perkakas tangan pada peserta didik di Jurusan Teknik Mesin SMK Negeri 1 Katapang Kab. Bandung. Metode yang digunakan adalah metode deskriptif kuantitatif. Populasi pada penelitian ini adalah peserta didik SMK Negeri 1 Katapang Kab. Bandung pada tahun ajaran 2010/2011, pengambilan sampel diambil secara acak/random sampling dari angkatan 2010/2011. Instrumen penelitiannya yang digunakan adalah kuisioner berupa angket tertutup. Pengujian validitas instrumennya menggunakan validitas korelasi product moment. Untuk pengujian realibilitasnya menggunakan KR-21. Berdasarkan hasil penelitian ke-delapan faktor yang diungkap menjadi faktor dominan yang mempengaruhi terhambatya ketercapaian standar kompetensi menggunakan perkakas tangan. Ke-delapan faktor tersebut adalah: Faktor internal yaitu kesehatan, minat, bakat, motivasi, intelegensi, dan eksternal yaitu sarana rumah, sarana sekolah, teman pergaulan. Sedangkan faktor- faktor yang mempengaruhi terhambatnya prestasi peserta didik untuk ketercapaian standar kompetensi pada mata pelajaran menggunakan perkakas tangan, dari faktor internal adalah motivasi dan eksternal adalah sarana rumah. Dari kesimpulan di atas maka kedua faktor baik internal maupun eksternal bahwa faktor eksternal dengan variabel sarana rumah adalah faktor yang mempengaruhi terhambatnya ketercapaian standar kompetensi menggunakan perkakas tangan pada peserta didik di Jurusan Teknik Mesin SMKN I Katapang Kab. Bandung.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: ID SINTA Dosen Pembimbing Sabri : - Pepen : -
Uncontrolled Keywords: STANDAR KOMPETENSI, MENGGUNAKAN PERKAKAS TANGAN, JURUSAN TEKNIK MESIN SMK NEGERI 1 KATAPANG.
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Teknologi dan Kejuruan > Jurusan Pendidikan Teknik Mesin
Depositing User: Ferli pennita
Date Deposited: 11 Sep 2023 10:15
Last Modified: 11 Sep 2023 10:15
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/103075

Actions (login required)

View Item View Item