PERANAN MULTIMEDIA PEMBELAJARAN KIMIA BERORIENTASI STRUKTUR PADA TOPIK LARUTAN ELEKTROLIT DAN NONELEKTROLIT

Eliyawati, - (2009) PERANAN MULTIMEDIA PEMBELAJARAN KIMIA BERORIENTASI STRUKTUR PADA TOPIK LARUTAN ELEKTROLIT DAN NONELEKTROLIT. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
s_d045_054901_table_of_contents.pdf

Download (254kB)
[img] Text
s_d045_054901_chapter1.pdf

Download (255kB)
[img] Text
s_d045_054901_chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (866kB)
[img] Text
s_d045_054901_chapter3.pdf

Download (949kB)
[img] Text
s_d045_054901_chapter5.pdf

Download (250kB)
[img] Text
s_d045_054901_bibliography.pdf

Download (250kB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Telah dilakukan penelitian quasi eksperimen tentang peranan multimedia pembelajaran kimia berorientasi struktur pada topik larutan elektrolit dan nonelektrolit guna meningkatkan pemahaman konsep siswa terutama pada level pemahaman makroskopik, mikroskopik, dan simbolik. Pada pendekatan pembelajaran, multimedia digunakan untuk membantu siswa memahami konsep kimia berorientasi struktur. Metode demonstrasi tanpa multimedia digunakan sebagai perlakuan kelas kontrol. Sebanyak 70 siswa kelas X di sebuah SMA Negeri di kota Bandung digunakan sebagai subyek penelitian yang terdiri dari 35 siswa kelas kontrol dan 35 siswa kelas eksperimen. Untuk mengidentifikasi perbedaan peningkatan pemahaman konsep siswa pada kedua kelas yang diberi perlakuan berbeda, dilakukan uji beda rataan pada taraf kepercayaan 95%. Hasilnya menyatakan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan peningkatan pemahaman konsep siswa kelas kontrol dan siswa kelas eksperimen. Tingkat pencapaian nilai rata-rata n-gain siswa kelas eksperimen lebih besar daripada kelas kontrol. Berdasarkan hasil uji beda rataan dan tingkat pencapaian n-gain, dapat disimpulkan bahwa multimedia berorientasi struktur dapat meningkatkan pemahaman konsep siswa terutama level pemahaman mikroskopik dan simbolik pada label konsep larutan elektrolit dan senyawa kovalen. Multimedia pembelajaran kimia berorientasi struktur berperan terhadap peningkatan pemahaman konsep siswa kelompok tinggi, sedang, dan rendah. Hasil angket menunjukkan bahwa pembelajaran menggunakan multimedia mendapat respon positif dari siswa.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: ID SINTA Pembimbing: Asep Kadarohman: 5984423
Uncontrolled Keywords: MULTIMEDIA PEMBELAJARAN KIMIA, LARUTAN ELEKTROLIT DAN NONELEKTROLIT
Subjects: L Education > L Education (General)
Q Science > QD Chemistry
Divisions: Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Jurusan Pendidikan Kimia > Program Studi Kimia (non kependidikan)
Depositing User: Fawwaz Nabil Azaria
Date Deposited: 31 Aug 2023 16:05
Last Modified: 31 Aug 2023 16:05
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/100677

Actions (login required)

View Item View Item