ANALISIS KEMAMPUAN NUMERIK SISWA SMP DITINJAU DARI SELF-EFFICACY PADA MATERI ALJABAR

Rifa Naurah Waddiah, - (2023) ANALISIS KEMAMPUAN NUMERIK SISWA SMP DITINJAU DARI SELF-EFFICACY PADA MATERI ALJABAR. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
S_MAT_1909040_Title.pdf

Download (858kB)
[img] Text
S_MAT_1909040_Chapter 1.pdf

Download (312kB)
[img] Text
S_MAT_1909040_Chapter 2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (309kB)
[img] Text
S_MAT_1909040_Chapter 3.pdf

Download (336kB)
[img] Text
S_MAT_1909040_Chapter 4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (1MB)
[img] Text
S_MAT_1909040_Chapter 5.pdf

Download (241kB)
[img] Text
S_MAT_1909040_Appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (966kB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Kemampuan numerik atau kemampuan berhitung merupakan kemampuan seseorang dalam menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan bilangan atau angka-angka dan berbagai operasi hitungnya. Keyakinan dari dalam diri seseorang akan kemampuannya untuk mengatasi hambatan yang dihadapi dan yakin untuk mencapai tujuan dalam segala proses pembelajarannya disebut self-efficacy. Aljabar merupakan materi yang membahas tentang hubungan antara angka dan variabel dimana variabel ini digunakan untuk merepresentasikan bilangan secara umum yang belum diketahui nilainya. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kemampuan numerik siswa SMP, self-efficacy yang dimiliki siswa SMP dan kemampuan numerik siswa SMP ditinjau dari self-efficacy pada materi aljabar. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode studi kasus dengan pendekatan kualitatif. Subjek penelitiannya merupakan siswa SMP kelas VIII di salah satu SMP Negeri di Kota Bandung yang telah mempelajari materi aljabar. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik tes dan non-tes yang terdiri dari tes kemampuan numerik, angket self-efficacy dan pedoman wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa siswa SMP mayoritas memiliki kemampuan numerik dan self-efficacy pada kategori sedang. Siswa dengan self-efficacy tinggi dengan kategori kemampuan numerik tinggi dan sedang dapat memenuhi semua indikator kemampuan numerik. Siswa dengan self-efficacy sedang dan kemampuan numerik tinggi dapat memenuhi semua indikator, siswa dengan self-efficacy dan kemampuan numerik sedang hanya dapat memenuhi beberapa indikator, sedangkan siswa dengan self-efficacy sedang dan kemampuan numerik rendah hanya memenuhi satu bahkan tidak satupun memenuhi indikator yang ada. Terakhir siswa dengan self-efficacy rendah dan kemampuan numerik sedang hanya memenuhi beberapa indikator sedangkan siswa dengan self-efficacy dan kemampuan numerik rendah belum memenuhi semua indikator. Numerical ability or numeracy ability is a person's ability to solve problems related to numbers or numbers and various arithmetic operations. Belief his self in his ability to overcome obstacles and belief to be able to achieve his goals in all learning processes is called self-efficacy. Algebra is material that discusses the relationship between numbers and variables where these variables are used to represent numbers in general whose value is unknown. This study aims to describe the numerical abilities of junior high school students, the self-efficacy of junior high school students and the numerical abilities of junior high school students viewed from their self-efficacy in algebraic material. The method used in this research is a case study method with a qualitative approach. The research subjects were eighth grade junior high school students at one of the state junior high schools in the city of Bandung who had studied algebra material. Data collection techniques used were test and non-test techniques consisting of numerical ability tests, self-efficacy questionnaires and interview guides. The results showed that the majority of junior high school students had numerical abilities and self-efficacy in the medium category. The students with high self-efficacy in the category of high and medium numerical ability canned fulfill all indicators of numerical ability. The students with moderate self-efficacy and high numerical abilities canned fulfill all indicators, the students with moderate self-efficacy and numerical abilities only canned fulfill a few indicators, whiled the students with moderate self-efficacy and low numerical abilities only fulfill one or none of the other indicators. Finally, the students with low self-efficacy and moderate numerical abilities only met a number of indicators, whiled the students with low self-efficacy and numerical abilities did not fulfill all indicators.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: ID Sinta Dosen Pembimbing: 6186158 ADE ROHAYATI 5979108 KARTIKA YULIANTI
Uncontrolled Keywords: Kemampuan numerik, self-efficacy, aljabar numerical ability, self-efficacy, algebra
Subjects: L Education > L Education (General)
Q Science > QA Mathematics
Divisions: Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Jurusan Pendidikan Matematika > Program Studi Pendidikan Matematika
Depositing User: Rifa Naurah Waddiah
Date Deposited: 31 Aug 2023 14:36
Last Modified: 31 Aug 2023 14:36
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/100277

Actions (login required)

View Item View Item