Mohammad fahmi Nurkalam, - (2012) PERBANDINGAH HASIL LAY UP SHOOT SNAP UP DENGAN LAY UP SHOOT SNAP DOWN DALAM PERMAINAN BOLA BASKET TEAM SMA NEGERI 7 CIREBON. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Text
t_ipa_0909966_table_of_content(1).pdf Download (240kB) |
|
Text
t_ipa_0909966_chapter1(1).pdf Download (269kB) |
|
Text
t_ipa_0909966_chapter3(1).pdf Download (711kB) |
|
Text
t_ipa_0909966_chapter5(1).pdf Download (244kB) |
|
Text
t_ipa_0909966_bibiography(1).pdf Download (264kB) |
Abstract
Teknik lay-up shoot merupakan senjata ampuh dalam permainan bola basket, karena gerakan lay-up shoot bertujuan untuk memperpendek jarak sasaran dengan cara lompat langkah lompat jauh kedepan dan menembakkan bola pada saat melayang di udara. Permasalahan yang menjadi acuan dalam penelitian ini adalah apakah terdapat perbedaan yang signifika antara lay-up shoot snap up dengan lay-up shoot snap down?Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah ada perbedaan yang signifikan antara lay-up shoot snap up dengan lay-up shoot snap down. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan teknik purposive sampling. Snap up dan snap down sebagai variabel bebas dan teknik lay-up shoot sebagai variabel terikat. Hipotesis dalam penelitian ini adalah lay-up shoot snap down lebih baik daripada lay-up shoot snap up terhadap keberhasilan mendapat angka atau sekor dalam arti masuk kedalam keranjang. Hasil analisis dan pengolahan data diperoleh validitas lay-up shoot snap up sebesar 0,92 dan reliabilitas sebesar 0,76. Validitas lay-up shoot snap down sebesar 0,94 dan reliabilitas sebesar 0,69. Setelah dilakukan uji homogenitas lay-up shoot snap up diperoleh fhitung 1,55<ftabel 2,16 dan lay-up shoot snap down fhitung 1,69<ftabel 2,16. Sehingga dapat disimpulkan bahwa kedua tes latihan tersebut dapat dikatakan varian yang sama besar (homogen). Berdasarkan pengolahan dan analisisdata dapat disimpulkan bahwa: 1.Terdapat perbedaan yang berarti tingkat keberhasilan antara lay-up shoot snap up dan lay-up shoot snap down terhadap hasil tembakan dalam permainan bola basket. 2.Tingkat keberhasilan lay-upshoot snap down memberikan pengaruh yang lebih efektif dibandingakan tingkat keberhasilan lay-up shoot snap up dalam permainan bola basket. * Mahasiswa Program Studi Pendidikan Kepelatihan Olahraga FPOK-UPI Angkatan 2007
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Additional Information: | ID SINTA Dosen Pembimbing : Dudung Hasanudin : - Enjang Rahmat : - |
Uncontrolled Keywords: | Lay Up Shoot Snap Up, Lay Up Shoot Snap Down, Bola Basker |
Subjects: | G Geography. Anthropology. Recreation > GV Recreation Leisure L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Pendidikan Olahraga dan Kesehatan > Jurusan Pendidikan Kepelatihan |
Depositing User: | Tania depani |
Date Deposited: | 25 Jul 2023 07:38 |
Last Modified: | 25 Jul 2023 07:38 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/94743 |
Actions (login required)
View Item |