Nurmustika, Muhamad (2012) UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA MELALUI PENERAPAN PENDEKATAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) TENTANG SIFAT-SIFAT BENDA PADA PEMBELAJARAN IPA. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Abstract
Penelitian ini berjudul upaya meningkatka hasil belajar siswa melalui penerapan pendekatan Contextual Teaching and Learning (CTL) tentang sifat-sifat benda pada pembelajaran IPA. Berdasarkan pengalaman sehari-hari dalam kegiatan pembelajaran IPA, aktivitas belajar sebagian besar siswa masih rendah dan kurang optimal seperti kurang memperhatikan guru pada saat menerangkan, tidak cepat tanggap terhadap materi yang disampaikan guru atau lebih cenderung acuh terhadap materi pelajaran yang disampaikan guru. Untuk itu dilakukan penelitian yang difokuskan pada situasi kelas yang lebih dikenal dengan Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Penelitian ini dilaksanakan di SDN Pasirkupa Desa Mekarwangi Kecamatan Cikadu Kabupaten Cianjur. Subjek penelitian merupakan siswa kelas IV dengan jumlah siswa 27 orang, terdiri dari 10 siswa laki-laki dan 17 orang siswi perempuan. secara umum penelitian bertujuan untuk meningkatakan hasil belajar siswa melalui pendekatan Contextual Teaching and Learning (CTL) tentang sifat-sifat benda pada mata pelajaran IPA. Sedangkan metode yang dipakai dalam penelitian ini adalah pendekatan kontekstual dengan tekhnik pengumpulan data yaitu menggunakan lembar observasi guru dan siswa, catatan lapangan dan lembar evaluasi. Hasil dari penelitian pada siklus I yaitu 58,52. Nilai tertinggi yang diperoleh siswa yaitu 70 sebanyak 10 orang (37,04%), sedangkan nilai terendah yaitu 40 sebanyak 5 orang (18,52%). siklus II yaitu 66,67. Nilai tertinggi yang diperoleh siswa yaitu 80 berjumlah 3 orang (11,11%), sedangkan nilai terendah yaitu 50 sebanyak 2 orang (7,41%), dan siklus III yaitu nilai tertinggi yang diperoleh siswa yaitu 90 berjumlah 4 orang (14,81%), sedangkan nilai terendah yaitu 65 berjumlah tiga orang (11,11%). Jadi secara kuantitatif, hasil belajar siswa setelah tiga kali pembelajaran terbukti meningkat. Kesimpulan yang dapat diambil dari penerapan pendekatan Contextual Teaching and Learning pada pembelajaran IPA tentang sifat-sifat benda terbukti dapat meningkatkan hasil belajar siswa.
|
Text
s_pgsd_0810432_table_of_content.pdf Download (437kB) | Preview |
|
|
Text
s_pgsd_0810432_chapter1.pdf Download (392kB) | Preview |
|
![]() |
Text
s_pgsd_0810432_chapter2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (356kB) |
|
|
Text
s_pgsd_0810432_chapter3.pdf Download (338kB) | Preview |
|
![]() |
Text
s_pgsd_0810432_chapter4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (682kB) |
|
|
Text
s_pgsd_0810432_chapter5.pdf Download (238kB) | Preview |
|
|
Text
s_pgsd_0810432_bibliography.pdf Download (231kB) | Preview |
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Additional Information: | No Panggil SPGSD NUR u-2013 |
Uncontrolled Keywords: | IPA, contextual teaching and learning |
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pedagogik > PGSD Bumi Siliwangi |
Depositing User: | Staf Koordinator 2 |
Date Deposited: | 18 Jun 2014 03:10 |
Last Modified: | 18 Jun 2014 03:10 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/7748 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |