HUBUNGAN TINGKAT KEBUGARAN JASMANI DENGAN TEKNIK DASAR FUTSAL SISWA SMAN 1 LOSARANG KABUPATEN INDRAMAYU

Hermawan, (2013) HUBUNGAN TINGKAT KEBUGARAN JASMANI DENGAN TEKNIK DASAR FUTSAL SISWA SMAN 1 LOSARANG KABUPATEN INDRAMAYU. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img]
Preview
Text
S_IKOR_0704245_Title.pdf

Download (198kB) | Preview
[img]
Preview
Text
S_IKOR_0704245_Abstract.pdf

Download (388kB) | Preview
[img]
Preview
Text
S_IKOR_0704245_Table_of_Content.pdf

Download (200kB) | Preview
[img]
Preview
Text
S_IKOR_0704245_Chapter1.pdf

Download (278kB) | Preview
[img] Text
S_IKOR_0704245_Chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (376kB)
[img]
Preview
Text
S_IKOR_0704245_Chapter3.pdf

Download (407kB) | Preview
[img] Text
S_IKOR_0704245_Chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (265kB)
[img]
Preview
Text
S_IKOR_0704245_Chapter5.pdf

Download (246kB) | Preview
[img]
Preview
Text
S_IKOR_0704245_Bibliography.pdf

Download (179kB) | Preview
[img] Text
S_IKOR_0704245_Appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (2MB)

Abstract

Tingkat kebugaran jasmani dapat dijadikan suatu faktor pendukung dalam proses latihan teknik dasar bermain futsal agar penguasaan teknik dalam bermain lebih terampil dan tujuan yang diinginkan bisa tercapai. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana hubungan tingkat kebugaran jasmani dengan teknik dasar futsal siswa SMAN 1 Losarang Kabupaten Indramayu. Sampel dan populasi dalam penelitian ini sebanyak 20 siswa. Metode penelitian yang digunakan penulis yaitu metode penelitian deskriptif korelasi. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan antara lain dengan mengadakan observasi, tes kebugaran jasmani, tes teknik dasar futsal, studi pustaka, dan studi dokumentasi. Hasil pengolahan data penelitian menunjukkan nilai tes dan pengukuran untuk variabel kebugaran jasmani dan teknik dasar futsal berdistribusi normal. Korelasi antara “Tingkat kebugaran jasmani” dengan “Teknik dasar futsal” memberikan nilai koefisien sebesar 0.24. Karena koefisien berada pada 0,200-0,399, maka dapat diketahui bahwa hubungan antara “Tingkat kebugaran jasmani” dengan “Teknik dasar futsal” lemah. Demikian pula hasil perhitungan signifikansi diperoleh t hitung 1,05 < t tabel 2,10 ini berarti koefisien korelasi tersebut tidak signifikan. Karena taraf signifikansi α = 0,05, maka Ho diterima. Sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan, tetapi tidak signifikan antara tingkat kebugaran jasmani dengan teknik dasar futsal siswa SMAN 1 Losarang Kabupaten Indramayu. Kata Kunci: Korelasi, Kebugaran Jasmani, Teknik Dasar Futsal, SMAN 1 Losarang, Kabupaten Indramayu.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: ?? JPKR ??
Divisions: ?? JPKR ??
Depositing User: Riki N Library ICT
Date Deposited: 24 Dec 2013 07:21
Last Modified: 24 Dec 2013 07:21
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/4549

Actions (login required)

View Item View Item