Rahmayanty, Nina (2014) ANALISIS WORD OF MOUTH MARKETING (WOMM) DAN EXPERIENTIAL MARKETING PENGARUHNYA TERHADAP PERILAKU PASCA BERKUNJUNG. S2 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Abstract
Perilaku Pasca Berkunjung Wisatawan memiliki pengaruh dan manfaat untuk kelangsungan pengambilan keputusan berkunjung wisatawan selanjutnya bagi pengelola objek wisata dan keberlangsungan eksistensi pendapatan objek wisata kedepannya. Namun jumlah kunjungan wisatawan ke Kampung Gajah relatif fluktuatif tidak mencapai target yang diharapkan. Hal itu terjadi diduga karena Word Of Mouth Marketing (WOMM) dari wisatawan yang pernah berkunjung yang masih sangat lemah hal ini terlihat juga dari banyaknya keluhan pengunjung pada beberapa situs-situs besar wisata. Melalui upaya WOMM, diharapkan dapat mempengaruhi EXEM untuk mempengaruhi perilaku pasca berkunjung wisatawan ke Kampung Gajah Wonderland. Berdasarkan keinginan mengetahui sejauh mana WOMM, mempengaruhi EXEM dan Dampaknya Terhadap Perilaku Pasca Berkunjung Wisatawan maka penulis melakukan penelitian ini. Objek dari penelitian ini adalah para wisatawan yang berkunjung ke Kampung Gajah Wonderland. Adapun metode penelitiannya menggunakan deskriptif verifikatif. Sumber data yang dipergunakan adalah primer dan sekunder. Dari populasi 5000 orang, diambil sampel penelitian sejumlah100 orang. Non Probability Sampling, dengan Sampling aksidental.Teknik pengumpulan data dilakukan melalui wawancara, observasi, kuesioner, dan studi literatur. Untuk mengukur besarnya pengaruh Analisis WOMM dan EXEM Terhadap Perilaku Pasca Berkunjung Wisatawan, digunakan teknik analisis data path (analisis jalur) dengan menggunakan software SPSS versi 19. Hasil penelitian ini mengungkapkan bahwa besarnya pengaruh WOMM dan EXEM simultan terhadap Perilaku Pasca Berkunjung Wisatawan sebesar 0,637 atau 63,7 % (sangat kuat). Besarnya pengaruh WOMM terhadap Perilaku Pasca Berkunjung Wisatawan, dinilai positif 0,426 atau 42,6% (kuat). Besarnya pengaruh EXEM terhadap Perilaku Pasca Berkunjung Wisatawan, dinilai positif 0,051 atau 5,1 % (rendah). Besarnya pengaruh WOMM terhadap EXEM dinilai positif 0,284 atau 28,4 % (cukup kuat).
|
Text
T_MBS_1004759_title.pdf Download (208kB) | Preview |
|
|
Text
T_MBS_1004759_abstract.pdf Download (332kB) | Preview |
|
|
Text
T_MBS_1004759_table_of_content.pdf Download (269kB) | Preview |
|
|
Text
T_MBS_1004759_chapter1.pdf Download (508kB) | Preview |
|
![]() |
Text
T_MBS_1004759_chapter2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (982kB) |
|
|
Text
T_MBS_1004759_chapter3.pdf Download (777kB) | Preview |
|
![]() |
Text
T_MBS_1004759_chapter4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (1MB) |
|
|
Text
T_MBS_1004759_chapter5.pdf Download (213kB) | Preview |
|
|
Text
T_MBS_1004759_bibliography.pdf Download (367kB) | Preview |
|
![]() |
Text
T_MBS_1004759_appendix.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (533kB) |
Item Type: | Thesis (S2) |
---|---|
Additional Information: | No Panggil : T MBS RAH a-2014 Pembimbing : I.Ratih Hurriyati II.Lili Adi Wibowo |
Uncontrolled Keywords: | Word Of Mouth Marketing (WOMM), Experiential Marketing (EXEM), Perilaku Pasca Berkunjung, destinasi pariwisata |
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory L Education > L Education (General) |
Divisions: | Sekolah Pasca Sarjana > Magister Manajemen Bisnis |
Depositing User: | Users 25223 not found. |
Date Deposited: | 29 Oct 2015 06:24 |
Last Modified: | 29 Oct 2015 06:24 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/18572 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |