EFEKTIFITAS PENGGUNAAN SANKSI KREDIT POIN TERHADAP PENGUATAN CIVIC RESPONSIBILITY SISWA ( Studi Deskriptif Analitis di SMA Negeri 1 Parongpong, Kab. Bandung Barat)

Rustiana, Riki (2014) EFEKTIFITAS PENGGUNAAN SANKSI KREDIT POIN TERHADAP PENGUATAN CIVIC RESPONSIBILITY SISWA ( Studi Deskriptif Analitis di SMA Negeri 1 Parongpong, Kab. Bandung Barat). S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img]
Preview
Text
S_PKN_1005974_title.pdf

Download (281kB) | Preview
[img]
Preview
Text
S_PKN_1005974_abstract.pdf

Download (153kB) | Preview
[img]
Preview
Text
S_PKN_1005974_table_of_content.pdf

Download (217kB) | Preview
[img]
Preview
Text
S_PKN_1005974_chapter1.pdf

Download (254kB) | Preview
[img] Text
S_PKN_1005974_chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (571kB)
[img]
Preview
Text
S_PKN_1005974_chapter3.pdf

Download (790kB) | Preview
[img] Text
S_PKN_1005974_chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (785kB)
[img]
Preview
Text
S_PKN_1005974_chapter5.pdf

Download (229kB) | Preview
[img]
Preview
Text
S_PKN_1005974_bibliography.pdf

Download (158kB) | Preview
[img] Text
appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (340kB)

Abstract

Penelitian dilatarbelakangi oleh kondisi pemberian hukuman kepada siswa yang tidak memberikan efek jera sehingga siswa tidak menyadari akan kesalahannya dan kurangnya rasa tanggung jawab dalam dirinya membuat siswa tersebut terus-menerus melakukan pelanggaran peraturan disekolah. Maka, salah satu usaha yang dapat dilakukan oleh pihak sekolah untuk memberikan efek jera dan menanamkan rasa tanggung jawab adalah menerapkan sanksi kredit poin (Hukuman poin). SMAN 1 Parongpong adalah salah satu sekolah yang menerapkan sanksi poin untuk pemberian hukumannya. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui efektifitas penggunaan sanksi kredit poin terhadap penguatan civic responsibility siswa. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan metode deskrptif analitis, serta pendekatan penelitiannya adalah pendekatan mixed methods research. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui Kuesioner (angket) wawancara, observasi, dan studi dokumentasi. Hasil temuan dalam penelitian ini adalah : (1) Pengembangan program sanksi kredit poin dilahirkan tahun ajaran 2012/2013 yang dilatarbelakangi karena kurangnya pengawasan kedisiplinan yang menyeluruh pada siswa, tujuan diterapkannya sanksi ini karena hukumannya yang bersifat mendidik (pedagogik) ialah dengan hukuman poin yang diberikan tanpa adanya hukuman fisik. (2) Respon yang diberikan siswa terhadap penerapan sanksi kredit poin ini cukup baik. (3) pengaruh Penerapan sanksi kredit poin di SMAN 1 Parongpong ternyata mempunyai hubungan yang fungsional yaitu 0,674 yang terletak diantara 0,60 sampai dengan 0,799 yaitu daerah korelasi kuat dan mempunyai pengaruh yang signifikan sebesar 45.42%. (4) Bentuk-bentuk sikap civic responsibility yang muncul adalah ketaatan untuk tidak melanggar peraturan sekolah, berani mengambil resiko dan bertanggungjawab atas perbuatan yang dilakukan, mengerjakan tugas sekolah dan ikut dalam seluruh kegiatan sekolah. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa penerapan sanksi kredit poin di SMA Negeri 1 Parongpong sangatlah baik dengan menurunnya secara bertahap pelanggaran siswa terhadap peraturan sekolah dan berpengaruh secara signifikan terhadap penguatan civic responsibility siswa, adapun rekomendasinya adalah sebuah peraturan akan berjalan baik bilamana semua pihak mendukung dan ikut terjun langsung tanpa mengandalkan salah satu pihak, sehingga akan tercipta kedisplinan yang menyeluruh dan melahirkan lingkungan sekolah yang kondusif sehingga menumbuhkan warga negara yang bertanggungjawab.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: No Panggil : S PKN RUS e-2015 Pembimbing : I.Endang Danius II.Komala Nurmalina
Uncontrolled Keywords: Sanksi kredit poin, Tanggung Jawab, Siswa.
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial > Pendidikan Kewarganegaraan
Depositing User: Mr. Hada Hidayat
Date Deposited: 02 Oct 2015 02:30
Last Modified: 02 Oct 2015 02:30
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/17491

Actions (login required)

View Item View Item