Febriyanti Santa, - (2023) PENGARUH LITERASI KEUANGAN DAN RISIKO TERHADAP KEPUTUSAN INVESTASI INVESTOR GENERASI Z: Studi pada Anggota Galeri Investasi Perguruan Tinggi di Bandung. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Text
S_PEK_1905865_Title.pdf Download (501kB) |
|
Text
S_PEK_1905865_Chapter1.pdf Download (256kB) |
|
Text
S_PEK_1905865_Chapter2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (409kB) |
|
Text
S_PEK_1905865_Chapter3.pdf Download (414kB) |
|
Text
S_PEK_1905865_Chapter4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (437kB) |
|
Text
S_PEK_1905865_Chapter5.pdf Download (44kB) |
|
Text
S_PEK_1905865_Appendix.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (1MB) |
Abstract
Investasi merupakan salah satu kegiatan ekonomi yang dapat mendongkrak pembangunan ekonomi suatu negara. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh jumlah investor Indonesia yang masih relatif kecil dibandingkan dengan jumlah investor di beberapa negara berkembang pada kawasan ASEAN serta jumlah investor Indonesia yang jika dibandingkan dengan jumlah penduduknya menunjukan persentase yang sangat kecil. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh literasi keuangan dan risiko terhadap keputusan investasi. Metode pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan metode survey dengan teknik analisis data menggunakan regresi linear berganda melalui SPSS 26.0 for Windows. Objek penelitian ini adalah literasi keuangan, risiko, dan keputusan investasi. Sedangkan subjek penelitian ini adalah investor generasi Z yang merupakan anggota galeri investasi perguruan tinggi di Bandung dengan sampel tergapai sebanyak 150 investor, menggunakan teknik pengambilan sampel yaitu purposive sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa literasi keuangan dan risiko berpengaruh positif signifikan terhadap keputusan investasi investor generasi Z yang merupakan anggota galeri investasi perguruan tinggi di Bandung. Investment is one of the economic activities that can encourage the economic development of a country. This research is motivated by the number of Indonesian investors which is still relatively small compared to the number of investors in several developing countries in the ASEAN region and the number of Indonesian investors which when compared to the total population shows a very small proportion. This study aims to analyze the effect of financial literacy and risk on investment decisions. The data collection method in this study used a survey method with data analysis techniques using multiple linear regression through SPSS 26.0 for windows. The object of this research is financial literacy, risk and investment decisions. Meanwhile, the subjects of this study were generation Z investors who are members of a university investment gallery in Bandung with a sample of 150 investors, using a sampling technique that is purposive sampling. The results of the study show that financial literacy and risk have a significant positive effect on the investment decisions of generation Z investors who are members of the college investment gallery in Bandung.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Additional Information: | https://scholar.google.com/citations?hl=id&user=4LO5Oj4AAAAJ ID SINTA Dosen Pembimbing: Ikaputera Waspada: 5993422 Navik Istikomah: 6668198 |
Uncontrolled Keywords: | Literasi Keuangan, Risiko, Keputusan Investasi, Financial Literacy, Risk, Investment Decision |
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Pendidikan Ekonomi dan Bisnis > Pendidikan Ekonomi |
Depositing User: | Febriyanti Santa |
Date Deposited: | 11 Jan 2024 06:38 |
Last Modified: | 11 Jan 2024 06:38 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/114296 |
Actions (login required)
View Item |