Ariea Bhakti Pratama, - (2009) UJI KINERJA ELEKTRODA PASTA KARBON TERMODIFIKASI BENTONIT SEBAGAI SENSOR ELEKTROKIMIA PADA ANALISIS ION Cd. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Abstract
Pada penelitian telah dilakukan modifikasi Elektroda Pasta Karbon dengan bentonit pada perbandingan karbon dan bentonit sebesar 5:1. Elektroda ini diharapkan dapat digunakan sebagai komponen sensor ion Cd2+. Elektroda Pasta Karbon Termodifikasi Bentonit (EPKTB) diuji kinerjanya pada tahap prekonsentrasi dan stripping menggunakan larutan kerja Cd(NO3)2.4H2O dengan konsentrasi 0,169 ppm; 3,11 ppm; 18,194 ppm; 19,365 ppm; dan 46,597 ppm. Pada tahap prekonsentrasi, larutan kerja diberikan tegangan sebesar 0,5 volt selama 4 menit agar ion Cd2+ teradsorpsi pada EPKTB. Profil nilai arus yang terdeteksi sebagai akibat dari reduksi ion Cd2+ pada proses adsorpsi tersebut diamati. Pada tahap stripping dilakukan pengubahan tegangan secara bertahap untuk mendapatkan beda potensial yang tepat agar ion Cd2+ mengalami re-adsorpsi. Profil arus yang terdeteksi sebagai akibat dari oksidasi Cd menjadi ion Cd2+ pada proses re-adsorpsi diamati. Konsentrasi ion Cd2+ dari larutan kerja Cd(NO3)2.4H2O yang telah mengalami tahap prekonsentrasi dan stripping diukur dengan menggunakan metode Spektroskopi Serapan Atom (AAS). Hasil analisis menunjukkan adanya penurunan konsentrasi ion Cd2+ setelah dilakukan prekonsentrasi, dan konsentrasi ion Cd2+ pada larutan sampel tersebut naik kembali setelah melalui tahap stripping. Bila diurutkan, maka akan terlihat perbedaan konsentrasi pada masing-masing larutan adalah sebagai berikut : konsentrasi awal larutan adalah 0,169 ppm; 3,11 ppm; 18,194 ppm; 19,365 ppm; dan 46,597 ppm. Urutan konsentrasi larutan setelah malalui tahap prekonsentrasi adalah 0,088 ppm; 2,905 ppm; 17,431 ppm; 18,642 ppm; dan 44,583 ppm. Akhirnya urutan konsentrasi larutan setelah melalui tahap stripping adalah 0,092 ppm; 2,913 ppm; 17,847 ppm; 19,164 ppm; dan 46,250 ppm.
![]() |
Text
s_kim_022631_table_of_content.pdf Download (242kB) |
![]() |
Text
s_kim_022631_chapter1.pdf Download (249kB) |
![]() |
Text
s_kim_022631_chapter2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (537kB) |
![]() |
Text
s_kim_022631_chapter3.pdf Download (365kB) |
![]() |
Text
s_kim_022631_chapter4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (285kB) |
![]() |
Text
s_kim_022631_chapter5.pdf Download (239kB) |
![]() |
Text
s_kim_022631_bibliography.pdf Download (241kB) |
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Additional Information: | ID SINTA Pembimbing: Agus Setiabudi: 5982867 Ali Kusrijadi: 6071327 |
Uncontrolled Keywords: | ELEKTRODA PASTA KARBON, BENTONIT, SENSOR ELEKTROKIMIA, ION Cd |
Subjects: | L Education > L Education (General) Q Science > QD Chemistry |
Divisions: | Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Program Studi Kimia - S1 > Program Studi Kimia (non kependidikan) |
Depositing User: | Fawwaz Nabil Azaria |
Date Deposited: | 06 Sep 2023 02:13 |
Last Modified: | 06 Sep 2023 02:13 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/102013 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |