RANCANG BANGUN SIMULASI OTOMASI LAHAN PARKIR BERBASIS PLC

Abid Fadlian, - (2011) RANCANG BANGUN SIMULASI OTOMASI LAHAN PARKIR BERBASIS PLC. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

Abstract

istem kontrol proses terdiri atas sekumpulan piranti-piranti dan peralatan- peralatan elektronik yang mampu menangani kestabilan, akurasi dan mengeliminasi transisi status yang berbahaya dalam proses produksi. Alat–alat kontrol ini diantaranya alat kontrol berbasis mikrokontroler, saklar–saklar otomatis, dan programmable logic control (PLC). PLC (Programmable Logic Control) adalah sebuah alat yang digunakan untuk menggantikan rangkaian sederetan relai yang dijumpai pada sistem kontrol proses konvensional. PLC bekerja dengan cara mengamati masukan (melalui sensor-sensor yang terkait), kemudian melakukan proses dan melakukan tindakan sesuai yang dibutuhkan, yang berupa menghidupkan atau mematikan keluarannya (logik, 0 atau 1, hidup atau mati). Pemakaian PLC sebagai alat kontrol untuk beberapa sistem otomatisasi telah banyak digunakan karena PLC dapat diberi perintah masukan yang memungkinkan dapat diterapkan dalam Otomasi Lahan Parkir . Pada sistem ini alamat 0.01 – 0.04 merupakan bagian masukan PLC, dimana alamat 0.01, 0.02 itu sendiri merupakan bagian area masuk pada lahan parkir dan alamat 0.03, 0.04 merupakan bagian area keluar pada lahan parkir. Ketika bagian input 0.01 mendapatkan logika 1 dari Push Button maka akan memicu keluaran 100.00 sehingga motor akan bergerak maju dan palang parkir akan terbuka. Saat mobil masuk dan melewati sensor, cahaya dari pemancar yang mengenai penerima laser dioda akan terhalang sehingga akan memberi logika 1 pada masukan 0.02 dan memicu keluaran 100.01 saat itu juga motor akan bergerak mundur dan palang parkir akan menutup. Sama halnya dengan Area Keluar, Ketika bagian input 0.03 mendapatkan logika 1 dari PushButton maka akan memicu keluaran 100.03 sehingga motor akan bergerak maju dan palang parkir akan terbuka. Saat mobil keluar dan melewati sensor, cahaya dari pemancar yang mengenai penerima laser dioda akan terhalang sehingga akan memberi logika 1 pada masukan 0.04 dan memicu keluaran 100.04 saat itu juga motor akan bergerak mundur dan palang parkir akan menutup.

[img] Text
ta_te_0802862_table_of_content.pdf

Download (260kB)
[img] Text
ta_te_0802862_chapter1.pdf

Download (262kB)
[img] Text
ta_te_0802862_chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (822kB)
[img] Text
ta_te_0802862_chapter3.pdf

Download (2MB)
[img] Text
ta_te_0802862_chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (834kB)
[img] Text
ta_te_0802862_chapter5.pdf

Download (249kB)
[img] Text
ta_te_0802862_bibliography.pdf

Download (248kB)
Official URL: http://repository.upi.edu
Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: -
Uncontrolled Keywords: Programmable Logic Control (PLC), Sensor Cahaya, Pembalik Motor DC.
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Teknik dan Industri > Jurusan Pendidikan Teknik Elektro
Depositing User: Elsa Afrilia
Date Deposited: 18 Sep 2023 02:33
Last Modified: 18 Sep 2023 02:33
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/101447

Actions (login required)

View Item View Item