ANALISIS VERBA BERPREFIKS DALAM KINDERBUCH CHAOSSOMMER MIT UR-OTTO

RINA ROSITA, - (2023) ANALISIS VERBA BERPREFIKS DALAM KINDERBUCH CHAOSSOMMER MIT UR-OTTO. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
S_JRM_1901832_TITLE.pdf

Download (852kB)
[img] Text
S_JRM_1901832_BAB I.pdf

Download (572kB)
[img] Text
S_JRM_1901832_BAB II.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (1MB)
[img] Text
S_JRM_1901832_BAB III.pdf

Download (296kB)
[img] Text
S_JRM_1901832_BAB IV.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (566kB)
[img] Text
S_JRM_1901832_BAB V.pdf

Download (295kB)
[img] Text
S_JRM_1901832_LAMPIRAN.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (2MB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

ABSTRAKSI ROSITA, RINA. 2023. Analisis Verba Berprefiks dalam Kinderbuch Chaossommer Mit Ur-Otto. Bandung. Skripsi: Departemen Pendidikan Bahasa Jerman. Fakultas Pendidikan Bahasa dan Sastra. Universitas Pendidikan Indonesia. Sebagai salah satu kelompok kata yang memiliki peranan yang sentral dalam sebuah kalimat, verba menggambarkan sebuah tindakan, keadaan, dan kegiatan yang terjadi dalam kehidupan sehari-hari. Dalam bahasa Jerman, terdapat tiga jenis verba: verba lemah (schwache Verben), verba kuat (starke Verben), dan verba campuran (gemischte Verben). Jenis-jenis ini menggambarkan bagaimana verba tersebut berubah dalam bentuk dan konjugasi. Semua jenis verba tersebut memiliki peran yang sama dalam struktur kalimat. Selain itu, verba dalam bahasa Jerman juga dapat diberi awalan (prefiks) untuk mengubah atau memperluas maknanya. Berbeda dengan bahasa Indonesia, dalam bahasa Jerman, verba yang berhubungan dengan prefiks dapat menghasilkan arti atau makna yang baru. Oleh karena itu, hal ini menjadi tantangan yang signifikan bagi pelajar bahasa Jerman. Penelitian ini bertujuan untuk mencapai dua hal, yaitu: (1) mengidentifikasi verba lemah, verba kuat, dan verba campuran yang disertai dengan awalan dalam sumber data, (2) memahami makna dari verba berawalan yang ada dalam sumber data. Dalam penelitian ini, data diambil dari buku anak berjudul "Chaossommer mit Ur-Otto" karya Kirsten Boie (2021). Metode yang digunakan adalah metode analisis deskriptif. Untuk mengumpulkan data-data tersebut, digunakan kamus Langenscheidt sebagai referensi. Telah ditemukan 91 verba yang menggunakan prefiks dalam data tersebut. Terdiri dari 36 verba kuat, 36 verba lemah, dan 19 verba campuran. Terdapat 28 jenis prefiks yang berhubungan dengan verba-verba tersebut dengan frekuensi kemunculan yang berbeda. Hasil penelitian menyarankan agar para pembelajar memahami makna prefiks dengan menggunakan kamus lengkap atau referensi buku bahasa Jerman lainnya. Kata kunci: prefiks, verba berprefiks, verba campuran, verba kuat, verba lemah ABSTRACT Rosita, Rina. 2023. Analysis of Prefixed Verbs in The Children’s Book Chaossommer Mit Ur-Otto. Bandung. Thesis: Department of German Language Education. Faculty of Languages Education and Literature. Indonesia University of Education. As one of the groups of words that have a central role in a sentence, verbs describe actions, states, and activities that occur in everyday life. In German, there are three types of verbs: weak verbs (schwache Verben), strong verbs (starke Verben), and mixed verbs (gemischte Verben). These types describe how these verbs change in form and conjugation. All of these verb types have the same role in the sentence structure. Furthermore, verbs in the German language can also be prefixed to modify or extend their meanings. Unlike in the Indonesian language, in German, verbs related to prefixes can produce new meanings. Therefore, this is a significant challenge for German learners. This research aims to achieve two things, namely: (1) identifying weak verbs, strong verbs, and mixed verbs accompanied by prefixes in the data source, (2) understanding the meaning of the prefixed verbs present in the data source. In this research, data was taken from a children's book titled "Chaossommer mit Ur-Otto" by Kirsten Boie (2021). The method employed was a descriptive analysis method. To collect the data, the Langenscheidt dictionary was used as a reference. A total of 91 verbs using prefixes have been found in the data. It consists of 36 strong verbs, 36 weak verbs, and 19 mixed verbs. There are 28 types of prefixes related to these verbs with different frequencies of occurrence. Based on the research findings, it is recommended that learners understand the meanings of prefixes by using a comprehensive dictionary or other German language reference books. Keywords: prefixes, prefixed verbs, mixed verbs, strong verbs, weak verbs

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: prefiks, verba berprefiks, verba campuran, verba kuat, verba lemah
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Bahasa dan Sastra > Jurusan Pendidikan Bahasa Jerman
Depositing User: RINA ROSITA
Date Deposited: 12 Sep 2023 09:14
Last Modified: 12 Sep 2023 09:14
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/99534

Actions (login required)

View Item View Item