PERBANDINGAN PENERAPAN MODEL PEMBELJARAN BERBASIS KECERDASAN MAJEMUK DENGAN PEMBELAJARAN KONVENSIONAL DILIHAT DARI HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA DIKLAT ELEKTRONIKA DASAR DI SMK NEGERI 1 CIMAHI

Lilih Solihat, - (2011) PERBANDINGAN PENERAPAN MODEL PEMBELJARAN BERBASIS KECERDASAN MAJEMUK DENGAN PEMBELAJARAN KONVENSIONAL DILIHAT DARI HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA DIKLAT ELEKTRONIKA DASAR DI SMK NEGERI 1 CIMAHI. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
s_te_023459_table-of-contents.pdf

Download (250kB)
[img] Text
s_te_023459_chapter1.pdf

Download (289kB)
[img] Text
s_te_023459_chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (363kB)
[img] Text
s_te_023459_chapter3.pdf

Download (318kB)
[img] Text
s_te_023459_chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (302kB)
[img] Text
s_te_023459_chapter5.pdf

Download (244kB)
[img] Text
s_te_023459_bibliography.pdf

Download (243kB)
Official URL: hhtp://repository.upi.edu

Abstract

Model pembelajaran dalam penyajian materi yang diajarkan merupakan hal yang sangat penting untuk dikuasai oleh para pendidik profesional agar mutu pendidikan dapat terus ditingkatkan. Dengan digunakannya model pembelajaran yang berbeda diharapkan dapat membawa dampak yang positif bagi siswa dalam proses belajar mengajar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar perbedaan hasil belajar siswa yang belajar dengan menggunakan pembelajaran berbasis kecerdasan majemuk dengan siswa yang belajar dengan menggunakan pembelajaran metode ceramah pada program diklat Elektronika Dasar Di SMK Negeri 1 Cimahi. Metode penelitian yang digunakan adalah metode eksperimen dengan membandingkan penggunaan model pembelajaran pada dua kelas yakni kelas eksperimen (dengan menggunakan model pembelajaran berbasis kecerdasan majemuk) dan kelas kontrol (dengan menggunakan pembelajaran metode ceramah) dengan jumlah sampel masing-masing kelas sebanyak 30 orang. Pengolahan data dilakukan dengan menggunakan perhitungan/analisis statistik. Berdasarkan hasil uji hipotesis, untuk data pretes diperoleh thitung = -1,826 dengan taraf signifikansi 1% didapat (-2,70) ttabel < thitung < ttabel (2,70), hal ini berarti tidak terdapat perbedaan kemampuan awal siswa antara kelas kontrol dan kelas eksperimen. Untuk data peningkatan (gain) diperoleh thitung = 4,514 dengan signifikansi 1% sehingga didapat thitung > ttabel (2,70). Hal ini berarti pada data peningkatan (gain) terdapat perbedaan hasil belajar yang signifikan antara kelas kontrol dan kelas eksperimen. Dari hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa pembelajaran dengan menggunakan model pembelajaran berbasis kecerdasan majemuk memiliki hasil belajar yang lebih tinggi dibandingkan dengan pembelajaran metode ceramah. Dengan demikian model pembelajaran berbasis kecerdasan majemuk lebih efektif dan dapat digunakan sebagai model alternatif dalam pembelajaran.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: ID SINTA Dosen Pembimbing Enjang A.Juanda : 5993925 Tjietie Gunawan : -
Uncontrolled Keywords: HASIL BELAJAR, SISWA MATA DIKLAT ELEKTRONIKA DASAR , SMK NEGERI 1 CIMAHI.
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Teknologi dan Kejuruan > Jurusan Pendidikan Teknik Elektro
Depositing User: Ferli pennita
Date Deposited: 25 Aug 2023 07:50
Last Modified: 25 Aug 2023 07:50
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/98660

Actions (login required)

View Item View Item