ANALISIS BAHASA PEMBERITAAN DITINJAU DARI PERSPEKTIF FRAMING:STUDI KASUS PEMBERITAAN SKANDAL BANTUAN LIKUIDITAS BANK INDONESIA PADA HARIAN UMUM TEMPO DAN KOMPAS EDISI JUNI-NOVEMBER 2008

Manangi Tambunan, - (2009) ANALISIS BAHASA PEMBERITAAN DITINJAU DARI PERSPEKTIF FRAMING:STUDI KASUS PEMBERITAAN SKANDAL BANTUAN LIKUIDITAS BANK INDONESIA PADA HARIAN UMUM TEMPO DAN KOMPAS EDISI JUNI-NOVEMBER 2008. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
s_c5151_056583_table_of_content.pdf

Download (245kB)
[img] Text
s_c5151_056583_chapter1.pdf

Download (286kB)
[img] Text
s_c5151_056583_chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (344kB)
[img] Text
s_c5151_056583_chapter3.pdf

Download (262kB)
[img] Text
s_c5151_056583_chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (503kB)
[img] Text
s_c5151_056583_chapter5.pdf

Download (246kB)
[img] Text
s_c5151_056583_bibliography.pdf

Download (245kB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Penelitian ini mengkaji penggunaan bahasa yang terdiri atas elemen-elemen wacana yang membangun struktur teks pemberitaan kasus Bantuan Likuiditas Bank Indonesia (BLBI) di Harian Umum Tempo dan Kompas. Penelitian ini didasarkan pada pembangunan konstruksi realitas pada masing-masing media berbeda walaupun realitas yang diangkat sama, yaitu skandal Bantuan Likuiditas Bank Indonesia (BLBI). Masalah pokok yang akan diteliti dalam penelitian adalah bagaimana konstruksi atau kemasan isu pada Harian Umum Tempo dan Kompas terhadap Skandal Bantuan Likuiditas Bank Indonesia (BLBI) ditinjau dari perangkat framing dan perangkat penalaran. Tujuan utama dari penelitian ini adalah mengetahui konstruksi atau kemasan isu pada Harian Umum Tempo dan Kompas terhadap Skandal Bantuan Likuiditas Bank Indonesia (BLBI) ditinjau dari perangkat framing dan perangkat penalaran. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif dengan pendekatan analisis framing William A. Gamson dan Andre Modiqliani, yang mengkaji struktur teks pemberitaan berdasarkan perangkat framing (Methapors, Cacthphrases, Examplaar, Depiction, dan Visul images) dan perangkat penalaran (Roots, Appeals to principle, dan consequences). Manfaat dari penelitian ini adalah memberikan informasi kepada para ahli bahasa tentang konstruksi realitas dalam penggunaan bahasa, mengembangkan sebuah penelitian sejenis dalam bidang linguistik, dan sumbangan ilmu terhadap perkembangan analisis framing yang berkaitan dengan objek pemberitaan. Data dalam penelitian ini berjumlah 12 teks pemberitaan kasus Bantuan Likuiditas Bank Indonesia(BLBI) yang dipilih secara random selama bulan Juni hingga November 2008. Hasil analisis menunjukkan Tempo cenderung lebih terbuka dan transparan terhadap pemberitaan kasus para obligor yang menerima BLBI serta lebih memberi penekanan terhadap KPK sebagai lembaga yang tepat dan kridibel untuk menangani kasus ini daripada Kejagung dan Kepolisian. Sementara Kompas cenderung tidak transparan dan tertutup serta lebih menekankan Kejagung sebagai lembaga yang tepat dan mempunyai wewenang dalam menangani kasus ini.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: ID SINTA Dosen Pembimbing ANDOYO SASTROMIHARJO: 5987306 DADANG SUNENDAR: 5982345
Uncontrolled Keywords: BAHASA PEMBERITAAN, PERSPEKTIF FRAMING, Pemberitaan Skandal Bantuan Likuiditas Bank Indonesia, Harian Umum Tempo, Kompas
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Bahasa dan Sastra > Jurusan Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia > Program Studi Bahasa dan Sastra Indonesia (nonpendidikan)
Depositing User: Hikmal Fajar Fardyan
Date Deposited: 21 Aug 2023 09:04
Last Modified: 21 Aug 2023 09:04
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/98071

Actions (login required)

View Item View Item