Abdul Rivai Tahir, - (2010) PENGARUH LINGKUNGAN KUMUH TERHADAP MOTIVASI BELAJAR ANAK USIA SEKOLAH 11-15 TAHUN : STUDI KASUS DAERAH CIPAKU II, KELURAHAN LEDENG, KECAMATAN CIDADAP. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
This is the latest version of this item.
Text
s_tb_032977__tableofcontent.pdf Download (262kB) |
|
Text
s_tb_032977__bab_i.pdf Download (266kB) |
|
Text
s_tb_032977___bab_ii.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (312kB) |
|
Text
s_tb_032977___bab_iii.pdf Download (368kB) |
|
Text
s_tb_032977__bab_iv.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (1MB) |
|
Text
s_tb_032977___bab_v.pdf Download (264kB) |
|
Text
s_tb_032977__bibliography.pdf Download (250kB) |
Abstract
Penelitian ini membahas mengenai kondisi motivasi belajar anak usia 11-15 tahun yang berada di lingkungan kumuh. Jika ditinjau secara teoritis keberadaan lingkungan tentunya akan berpengaruh terhadap motivasi belajar, hal tersebut tentunya menjadi suatu bahan kajian yang menarik untuk diteliti dalam rangka mengetahui informasi apakah kondisi lingkungan khususnya lingkungan kumuh akan memberikan pengaruh terhadap motivasi belajar anak usia sekolah 11-15 tahun.Tujuan dari penelitian ini adalah untuk (1) mengetahui kondisi lingkungan fisik daerah kumuh di Cipaku II, Kelurahan Ledeng, Kecamatan Cidadap, (2) mengetahui kondisi motivasi belajar anak usia sekolah 11-15 tahun di lingkungan kumuh, (3) mengetahui pengaruh yang ditimbulkan lingkungan kumuh terhadap motivasi belajar anak usia sekolah 11-15 tahun di daerah Cipaku II, Kelurahan Ledeng, Kecamatan Cidadap, dan (4) mengetahui seberapa besar kontribusi yang diberikan oleh lingkungan kumuh terhadap motivasi belajar anak usia sekolah 11-15 tahun.Penelitian dilaksanakan di daerah Cipaku II, Kelurahan Ledeng, Kecamatan Cidadap, dengan menggunakan metode penelitian deskriptif kuantitatif. Populasi penelitian adalah anak usia sekolah 11-15 tahun yang tinggal di daerah Cipaku II. Adapun sampel dalam penelitian ini sebanyak 30 orang anak. Data lingkungan fisik daerah kumuh di Cipaku II dan data motivasi belajar anak usia 11-15 tahun diperoleh dan dikumpulkan melalui metode angket.Hasil penelitian menunjukkan bahwa kondisi lingkungan fisik daerah kumuh di Cipaku II, Kelurahan Ledeng, Kecamatan Cidadap berkategori buruk begitu pula dengan kondisi motivasi belajar anak usia sekolah 11-15 tahun yang tinggal di lingkungan kumuh daerah Cipaku II. Berdasarkan hasil uji hipotesis yang dilakukan dengan menggunakan analisis parametrik menunjukkan hipotesis alternatif (Ha) diterima dan menolak hipotesis nol (Ho). Dengan demikian dapat dikatakan bahwa lingkungan kumuh mempengaruhi motivasi belajar anak usia sekolah 11-15 tahun, sedangkan besar kontribusi yang diberikan oleh lingkungan fisik daerah kumuh terhadap motivasi belajar anak usia sekolah 11-15 tahun adalah 10,89%.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Additional Information: | ID SINTA Dosen Pembimbing Sidik Hananto : - Usep Surahman : 5978237 |
Uncontrolled Keywords: | PENGARUH LINGKUNGAN KUMUH, MOTIVASI BELAJAR ANAK USIA SEKOLAH 11-15 TAHUN. |
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Pendidikan Teknologi dan Kejuruan > Jurusan Pendidikan Teknik Arsitektur |
Depositing User: | Ferli pennita |
Date Deposited: | 18 Aug 2023 10:09 |
Last Modified: | 18 Aug 2023 10:09 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/97670 |
Available Versions of this Item
-
PENGARUH LINGKUNGAN KUMUH TERHADAP MOTIVASI BELAJAR ANAK USIA SEKOLAH 11-15 TAHUN
: STUDI KASUS DAERAH CIPAKU II, KELURAHAN LEDENG, KECAMATAN CIDADAP. (deposited 18 Aug 2023 10:09)
- PENGARUH LINGKUNGAN KUMUH TERHADAP MOTIVASI BELAJAR ANAK USIA SEKOLAH 11-15 TAHUN : STUDI KASUS DAERAH CIPAKU II, KELURAHAN LEDENG, KECAMATAN CIDADAP. (deposited 18 Aug 2023 10:09) [Currently Displayed]
Actions (login required)
View Item |