ANALISIS EFISIENSI EKONOMI DALAM PENGGUNAAN FAKTOR-FAKTOR PRODUKSI PADA INDUSTRI MINYAK AKAR WANGI DI KABUPATEN GARUT

Intan Maisofa, - (2010) ANALISIS EFISIENSI EKONOMI DALAM PENGGUNAAN FAKTOR-FAKTOR PRODUKSI PADA INDUSTRI MINYAK AKAR WANGI DI KABUPATEN GARUT. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
s_pek_060587_table_of_conten.pdf

Download (245kB)
[img] Text
s_pek_060587_chapter1.pdf

Download (2MB)
[img] Text
s_pek_060587_chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (431kB)
[img] Text
s_pek_060587_chapter3.pdf

Download (683kB)
[img] Text
s_pek_060587_chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (530kB)
[img] Text
s_pek_060587_chapter5.pdf

Download (310kB)
[img] Text
s_pek_060587_bibliography.pdf

Download (252kB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Permasalahan dalam penelitian ini adalah sebagian besar penyuling minyak akar wangi di Kabupaten Garut masih belum efisien dalam menggunakan faktor-faktor produksi yang ada. Sehingga hasil produksi minyak akar wangi yang dihasilkan belum maksimal. Pada penelitian ini terdapat 3 variabel bebas yaitu modal, tenaga kerja, dan teknologi, dan satu variabel terikat yaitu hasil Produksi. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Metode ini menekankan pada studi untuk memperoleh informasi dan bertujuan untuk mencari hubungan dan menjelaskan sebab-sebab perubahan dalam fakta-fakta sosial yang terukur. Populasi penyuling minyak akar wangi di Kabupaten Garut adalah 24 penyuling. Penelitian ini merupakan penelitian dengan sampel jenuh (sensus), dimana populasi dijadikan sampel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara simultan modal, tenaga kerja, dan teknologi berpengaruh terhadap hasil produksi. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh bahwa penggunaan faktor produksi modal, tenaga kerja, dan teknologi belum mencapai efisiensi optimum karena nilai efisiensi ekonomisnya tidak sama dengan 1. Tingkat skala produksi industri minyak akar wangi berada dalam kondisi skala hasil yang meningkat (increasing returns to scale).

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: ID SINTA Dosen Pembimbing: Prof. Dr. H. Eeng Ahman, M.S.: 5991829 Navik Istikomah, S.E., M.Si.: 6668198
Uncontrolled Keywords: Efisiensi Produksi, Modal, Tenaga Kerja, Teknologi, Hasil Produksi
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Ekonomi dan Bisnis > Pendidikan Ekonomi dan Koperasi
Depositing User: Erni Alipiyani
Date Deposited: 15 Aug 2023 08:43
Last Modified: 15 Aug 2023 08:43
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/97324

Actions (login required)

View Item View Item