ENGARUH KEPUASAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN DIVISI PRODUKSI PADA PT. MITRA GLOBAL PRIMA

Evie Mayasari, - (2011) ENGARUH KEPUASAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN DIVISI PRODUKSI PADA PT. MITRA GLOBAL PRIMA. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
s_pem_0707483_table_of_content.pdf

Download (247kB)
[img] Text
s_pem_0707483_chapter1.pdf

Download (321kB)
[img] Text
s_pem_0707483_chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (384kB)
[img] Text
s_pem_0707483_chapter3.pdf

Download (358kB)
[img] Text
s_pem_0707483_chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (636kB)
[img] Text
s_pem_0707483_chapter5.pdf

Download (256kB)
[img] Text
s_pem_0707483_bibiliography.pdf

Download (243kB)
Official URL: httpl://repositery.upi.edu

Abstract

Permasalahan ini terjadi dikarenakan adanya ketidakpuasan yang dirasakan karyawan, sehingga mengakibatkan kinerja menurun. Oleh karena itu, hal ini harus segera diatasi dengan memperhatikan kebutuhan yang diharapkan karyawan dan pemberian penghargaan atas karyawan yang berprestasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana gambaran tentang kepuasan kerja, dan gambaran kinerja karyawan serta sejauh mana pengaruh kepuasan kerja terhadap kinerja karyawan bagian produksi pada PT. Mitra Global Prima. Aspek yang diteliti dalam penelitian ini meliputi dua hal, yaitu kepuasan kerja dan kinerja karyawan. Subjek dalam penelitian ini adalah karyawan divisi produksi PT. Mitra Global Prima. Objek penelitian terhadap variabel bebas yaitu kepuasan kerja dan variabel terikat yaitu kinerja. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survey dengan sampel sebanyak 36 orang responden. Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis regresi linear sederhana dan koefisien korelasi product moment. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepuasan kerja berada pada kategori sedang dan kinerja karyawan berada pada kategori cukup tinggi. Terlihat dari hasil penghitungan korelasi sebesar 0,503, artinya terdapat korelasi yang cukup kuat antara kepuasan kerja dengan kinerja karyawan. Penghitungan analisis regresi sederhana didapat persamaan %4; = 18,769+0,274X dan KD = 25,3%, artinya pengaruh kepuasan kerja terhadap kinerja karyawan sebesar 25,3%, sedangkan sisanya sebesar 74,7% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti. Berdasarkan hasil penelitian, maka saran yang diberikan adalah perusahaan lebih meningkatkan kepuasan kerja melalui peningkatan faktor finansial kepada karyawannya sehingga kinerja karyawan pun dapat meningkat. Ini dilakukan dikarenakan kepuasan kerja memiliki pengaruh yang cukup kuat terhadap peningkatan kinerja karyawan.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: ID SINTA Dosen Pembimbing : Suryana : 5978648 Rofaida : 5993860
Uncontrolled Keywords: Kepuasan Kerja, Kinerja
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Ekonomi dan Bisnis > Manajemen (non kependidikan)
Depositing User: Imas Aulia
Date Deposited: 15 Aug 2023 09:15
Last Modified: 15 Aug 2023 09:15
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/96805

Actions (login required)

View Item View Item