Hardiana, - (2008) RELEVANSI ISI KURIKULUM SMK PROGRAM KEAHLIAN PEMESINAN DENGAN KEBUTUHAN KOMPETENSI INDUSTRI PEMESINAN (PENELITIAN TERHADAP ISI KURIKULUM PROGRAM KEAHLIAN PEMESINAN DI SMKN 12 BANDUNG KHUSUSNYA PADA KOMPETENSI MELAKUKAN PEKERJAAN DENGAN MESIN BUBUT KONVENSIONAL). S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Text
s_ptm_024071_chapter1.pdf Download (273kB) |
|
Text
s_ptm_024071_chapter2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (420kB) |
|
Text
s_ptm_024071_chapter3.pdf Download (314kB) |
|
Text
s_ptm_024071_chapter4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (493kB) |
|
Text
s_ptm_024071_chapter5.pdf Download (248kB) |
|
Text
s_ptm_024071_bibliography.pdf Download (250kB) |
Abstract
Penelitian ini mengangkat tema relevansi isi kurikulum SMKN 12 Bandung program keahlian teknik pemesinan; dengan kebutuhan kompetensi yang dipersyaratkan industri pemesinan, khususnya industri pasangan PT. Dirgantara Indonesia. Landasan utama dalam penelitian ini adalah bahwa pendidikan kejuruan merupakan pendidikan menengah yang mempersiapkan peserta didik terutama untuk bekerja dalam bidang tertentu. Maka segala program kegiatan secara ideal terfokus dalam menyiapkan tenaga kerja. Sehingga orientasi dari berbagai program tertuju pada pasar kerja. Karena orientasinya tersebut, maka pendidikan kejuruan harus mempunyai ciri berupa kepekaan terhadap perkembangan masyarakat pada umumnya, dan dunia kerja pada khususnya. Kenyataannya, masih terdapat lulusan SMK yang belum mampu untuk menyesuaikan dengan kebutuhan dan tuntutan kompetensi yang dipersyaratkan oleh industri. Hal ini merupakan isyarat belum maksimalnya kegiatan sekolah khususnya dalam pembelajaran yang mengacu kepada kompetensi yang dibutuhkan industri secara faktual. Maka dilakukan penelitian sejauh mana kesesuaian dalam beberapa aspek yaitu : menyangkut ruang lingkup isi/materi dalam mewadahi kebutuhan kompetensi industri, aspek materi pembelajaran, proses pembelajaran, dan aspek penggunaan peralatan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif melalui pendekatan kualitatif, dengan menerapkan teknik-teknik wawancara dengan berbagai sumber informasi, observasi, dan studi dokumentasi. Sedangkan teknik analisis datanya adalah menggunakan langkah yang dimulai dengan proses pengumpulan data, kemudian reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa kesesuaian pada aspek yang menjadi fokus penelitian; belum sepenuhnya relevan dengan kebutuhan kompetensi industri pemesinan. Hasil penelitian tersebut akan dijadikan salah satu bahan saran bagi pihak-pihak yang terkait, dalam rangka upaya meningkatkan program relevansi ini.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Additional Information: | ID SINTA Dosem Pembimbing Any Fitriani : - Yana Rohmana : - |
Uncontrolled Keywords: | RELEVANSI ISI KURIKULUM SMK PROGRAM KEAHLIAN PEMESINAN, KEBUTUHAN KOMPETENSI INDUSTRI PEMESINAN. |
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Pendidikan Teknologi dan Kejuruan > Jurusan Pendidikan Teknik Mesin |
Depositing User: | Ferli pennita |
Date Deposited: | 08 Aug 2023 09:25 |
Last Modified: | 08 Aug 2023 09:25 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/96727 |
Actions (login required)
View Item |