ANALISIS PELATIHAN TERHADAP KOMPETENSI PEDAGOGIK DAN PROFESIONAL GURU SERTA DAMPAKNYA TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA: Studi Pada Guru Matematika Smp Di Kota Makassar

Salam, Dewi Satika (2012) ANALISIS PELATIHAN TERHADAP KOMPETENSI PEDAGOGIK DAN PROFESIONAL GURU SERTA DAMPAKNYA TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA: Studi Pada Guru Matematika Smp Di Kota Makassar. S2 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img]
Preview
Text
t_pmp_1005050_table_of_content.pdf

Download (211kB) | Preview
[img]
Preview
Text
t_pmp_1005050_chapter1.pdf

Download (256kB) | Preview
[img] Text
t_pmp_1005050_chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (746kB)
[img]
Preview
Text
t_pmp_1005050_chapter3.pdf

Download (734kB) | Preview
[img] Text
t_pmp_1005050_chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (993kB)
[img]
Preview
Text
t_pmp_1005050_chapter5.pdf

Download (174kB) | Preview
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Nilai sekolah bidang studi Matematika siswa-siswi SMP di Makassar sebagai kontribusi nilai akhir Ujian Nasional adalah nilai dengan rata-rata paling rendah jika dibandingkan dengan mata pelajaran lain. Guru merupakan salah satu faktor yang memiliki peran penting bagi peningkatan hasil belajar siswa, oleh karena itu Pemerintah melalui Peraturan Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 16 Tahun 2009 menetapkan pelatihan sebagai salah satu bentuk pengembangan kompetensi guru. Berdasarkan hal tersebut, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dan kontribusi pelatihan pengembangan profesionalisme guru terhadap kompetensi pedagogik dan profesional guru serta dampaknya terhadap prestasi belajar siswa di bidang Matematika. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan teknik analisis jalur. Pengisian kuesioner dan tes dilakukan pada sampel sejumlah 70 guru dari populasi 223 guru Matematika di SMP Negeri di Kota Makassar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa guru-guru menilai pelatihan pengembangan profesionalisme yang diperoleh sudah efektif. Guru-guru memiliki kompetensi pedagogik yang masih rendah dan kompetensi profesional yang sudah tinggi. Hasil uji hipotesis menunjukkan bahwa pelatihan pengembangan profesionalisme mempengaruhi peningkatan kompetensi pedagogik dan profesional guru yang berdampak pada prestasi belajar siswa. Kompetensi pedagogik dan kompetensi profesional tersebut kemudian mempengaruhi prestasi belajar siswa secara signifikan. Rekomendasi yang diberikan antara lain perlu adanya pelatihan pengembangan profesionalisme yang lebih berfokus pada kompetensi pedagogik guru dan peningkatan kualitas pelatihan yang diberikan. Guru-guru juga harus aktif untuk selalu mengikuti program-program pengembangan keprofesionalan secara berkelanjutan.

Item Type: Thesis (S2)
Additional Information: Nomor Panggil TPMP SAL a-2012
Uncontrolled Keywords: ANALISIS PELATIHAN, KOMPETENSI PEDAGOGIK
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Sekolah Pasca Sarjana > Pendidikan Umum/Nilai S-2
Depositing User: Staf Koordinator 3
Date Deposited: 01 Jul 2014 04:40
Last Modified: 01 Jul 2014 04:40
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/9621

Actions (login required)

View Item View Item