PENGARUH PENDAPATAN ASLI DAERAH (PAD) DAN DANA ALOKASI UMUM (DAU) TERHADAP BELANJA DAERAH (Suatu Kasus Pada Kabupaten dan Kota)

Reni Kurniawati, - (2010) PENGARUH PENDAPATAN ASLI DAERAH (PAD) DAN DANA ALOKASI UMUM (DAU) TERHADAP BELANJA DAERAH (Suatu Kasus Pada Kabupaten dan Kota). S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
s_l0151_0606247_table_of_content.pdf

Download (247kB)
[img] Text
s_l0151_0606247_chapter1.pdf

Download (282kB)
[img] Text
s_l0151_0606247_chapter3.pdf

Download (283kB)
[img] Text
s_l0151_0606247_chapter5.pdf

Download (250kB)
[img] Text
s_l0151_0606247_bibliography.pdf

Download (252kB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Otonomi daerah merupakan kebebasan pemerintah daerah untuk mengatur daerahnya sesuai dengan potensi dan kemampuan yang dimiliki. Otonomi yang dibahas dalam penelitian ini adalah otonomi di bidang keuangan. Ciri daerah yang dapat dikatakan sebagai daerah otonom dalam hal keuangan adalah jika 1) daerah tersebut memiliki kemampuan keuangan yang ditunjukkan dengan besarnya PAD lebih tinggi daripada dana dari sumber lain, 2) ketergantungan kepada bantuan pusat harus seminimal mungkin. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisa pengaruh PAD dan DAU terhadap belanja daerah. Data yang digunakan adalah laporan relisasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah kabupaten/kota di Jawa Barat untuk tahun anggaran 2007-2008. Dengan hipotesis “Terdapat pengaruh antara PAD dan DAU baik secara parsial maupun secara simultan, terhadap Belanja Daerah pada Kabupaten/Kota di Jawa Barat”. Alat analisis yang digunakan untuk menguji hipotesis penelitian adalah analisis regresi linier. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa PAD dan DAU memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap belanja daerah. Dari hasil pengujian hipotesis dapat disimpulkan bahwa PAD dan DAU berpengaruh baik secara parsial maupun secara simultan, terhadap Belanja Daerah. Dengan demikian hipotesis yang diajukan pada penelitian ini dapat diterima.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: ID SINTA Dosen Pembimbing: Meta Arief: 5994696 Toni Heryana: 5995980
Uncontrolled Keywords: Pendapatan Asli Daerah (PAD), Dana Alokasi Umum (DAU), dan Belanja Daerah (BD)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Ekonomi dan Bisnis > Pendidikan Akuntansi
Depositing User: Erni Alipiyani
Date Deposited: 03 Aug 2023 06:51
Last Modified: 03 Aug 2023 06:51
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/96130

Actions (login required)

View Item View Item