ANALISIS PENGENDALIAN BIAYA REPARASI DAN PEMELIHARAAN MESIN DALAM PENINGKATAN EFISIENSI PRODUKSI PADA CV. SANDIJAYA

Wahyu Setiyanto, - (2010) ANALISIS PENGENDALIAN BIAYA REPARASI DAN PEMELIHARAAN MESIN DALAM PENINGKATAN EFISIENSI PRODUKSI PADA CV. SANDIJAYA. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
s_pea_044830_table_of_content.pdf

Download (245kB)
[img] Text
s_pea_044830_chapter1.pdf

Download (258kB)
[img] Text
s_pea_044830_chapter3.pdf

Download (257kB)
[img] Text
s_pea_044830_chapter5.pdf

Download (240kB)
[img] Text
s_pea_044830_bibliography.pdf

Download (242kB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Dalam produksi, penentuan biaya overhead pabrik lebih sulit dibandingkan dengan penentuan biaya produksi lainnya karena biaya overhead tersebut harus diperhitungkan diawal periode. Salah satu jenis biaya yang termasuk biaya overhead pabrik yaitu biaya reparasi dan pemeliharaan mesin. Pengalokasian biaya yang harus diperhitungkan untuk reparasi dan pemeliharaan mesin harus dikendalikan. Pengendalian itu dapat dilakukan dengan memberikan biaya standar. Ketidakmampuan dalam mengendalikan biaya yang harus diperhitungkan untuk reparasi dan pemeliharaan mesin akan berdampak kepada inefisiensi pemanfaatan biaya tersebut yang akhirnya akan berdampak kepada inefisiensi produksi. Dalam penelitian ini, yang menjadi masalah adalah ”bagaimana pengendalian biaya reparasi dan pemeliharaan mesin dalam peningkatan efisiensi produksi.” Penelitian ini bertujuan untuk memberikan gambaran mengenai pengendalian biaya reparasi dan pemeliharaan mesin dalam peningkatan efisiensi produksi pada CV. Sandijaya periode tahun 2006-2007. Analisis yang digunakan adalah analisis non-statistik atau disebut juga statistik sederhana yaitu dengan menggunakan rasio atau perbandingan. Berdasarkan hasil pengolahan data, diketahui bahwa pemanfaatan biaya reparasi dan pemeliharaan mesin mencapai tingkat efisien secara keseluruhan. Efisiensi yang terjadi pada biaya reparasi dan pemeliharaan mesin berdampak kepada efisiensi produksi. Jika nilai efisiensi biaya reparasi dan pemeliharaan mesin mengalami kenaikan, maka terjadi peningkatan nilai efisiensi produksi. Sebaliknya, jika nilai efisiensi biaya reparasi dan pemeliharaan mesin mengalami penurunan, maka terjadi penurunan nilai efisiensi produksi.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: ID SINTA Dosen Pembimbing RAHMAT MOESLIHAT : - ASEP KURNIAWAN : 5993334
Uncontrolled Keywords: Pengendalian Biaya, Efisiensi Produksi.
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi (non kependidikan)
Depositing User: Septiani Sitrulroaeni
Date Deposited: 26 Jul 2023 08:41
Last Modified: 26 Jul 2023 08:41
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/95074

Actions (login required)

View Item View Item