TRANSFORMASI NOVEL DWILOGI THE DA PECI CODE DAN ROSID & DELIA KE DALAM FILM 3 HATI DUA DUNIA SATU CINTA: Kajian Deskriptif Analitik Komparatif terhadap Proses Ekranisasi Novel dan Aplikasinya dalam Pembelajaran Sastra di Kelas VIII SMP Negeri 4 Padalarang Tahun Ajaran 2011/2012

Nurdiansyah, Heri (2012) TRANSFORMASI NOVEL DWILOGI THE DA PECI CODE DAN ROSID & DELIA KE DALAM FILM 3 HATI DUA DUNIA SATU CINTA: Kajian Deskriptif Analitik Komparatif terhadap Proses Ekranisasi Novel dan Aplikasinya dalam Pembelajaran Sastra di Kelas VIII SMP Negeri 4 Padalarang Tahun Ajaran 2011/2012. S2 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img]
Preview
Text
t_bind_1004816_table_of_content.pdf

Download (272kB) | Preview
[img]
Preview
Text
t_bind_1004816_chapter1.pdf

Download (380kB) | Preview
[img] Text
t_bind_1004816_chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (688kB)
[img]
Preview
Text
t_bind_1004816_chapter3.pdf

Download (439kB) | Preview
[img]
Preview
Text
t_bind_1004816_chapter5.pdf

Download (616kB) | Preview
[img]
Preview
Text
t_bind_1004816_bibliography.pdf

Download (359kB) | Preview
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Ekranisasi novel merupakan salah satu bentuk transformasi dari novel ke dalam film. Pentransformasian tersebut selalu menimbulkan proses perubahan. Pembelajaran memahami novel untuk siswa Kelas VIII dapat memanfaatkan bahan ekranisasi novel. Berdasarkan hal tersebut, maka penelitian ini mengangkat judul Transformasi Novel Dwilogi The Da Peci Code dan Rosid & Delia ke dalam Film 3 Hati Dua Dunia Satu Cinta (Kajian Deskriptif Analitik Komparatif terhadap Proses Ekranisasi Novel dan Aplikasinya dalam Pembelajaran Sastra di Kelas VIII SMP Negeri 4 Padalarang Tahun Ajaran 2011/2012). Rumusan masalah yang terdapat dalam penelitian ini adalah: 1) bagaimanakah fakta cerita novel dwilogi The Da Peci Code dan Rosid & Delia karya Ben Sohib?, 2) bagaimanakah fakta cerita film 3 Hati Dua Dunia Satu Cinta karya sutradara Benni Setiawan?, 3) bagaimanakah representasi mimesis dalam novel dwilogi The Da Peci Code dan Rosid & Delia dan film 3 Hati Dua Dunia Satu Cinta?, 4) bagaimanakah proses ekranisasi novel dwilogi The Da Peci Code dan Rosid & Delia karya Ben Sohib?, dan 5) bagaimanakah aplikasi pembelajaran memahami buku novel dengan memanfaatkan bahan ekranisasi novel pada siswa Kelas VIII SMP Negeri 4 Padalarang?, sedangkan tujuan penelitian ini yaitu: 1) untuk mengetahui fakta cerita, berupa alur, tokoh dan penokohan, dan latar di dalam novel dwilogi The Da Peci Code dan Rosid & Delia karya Ben Sohib, 2) untuk mengetahui fakta cerita, berupa alur, tokoh dan penokohan, dan latar di dalam film 3 Hati Dua Dunia Satu Cinta karya sutradara Benni Setiawan, 3) untuk mengetahui representasi mimesis dalam novel dwilogi The Da Peci Code dan Rosid & Delia dan film 3 Hati Dua Dunia Satu Cinta, 4 untuk mengetahui proses ekranisasi novel dwilogi The Da Peci Code dan Rosid & Delia karya Ben Sohib, dan 5) untuk mengaplikasikan pembelajaran memahami buku novel dengan memanfaatkan bahan ekranisasi novel pada siswa Kelas VIII SMP Negeri 4 Padalarang. Adapun metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif analitik komparatif, yakni sebuah metode penelitian yang digunakan untuk menganalisis perbandingan dua buah objek penelitian, yaitu novel dan film melalui studi sastra bandingan, kemudian dideskripsikan dengan menggunakan bahasa si peneliti. Berdasarkan hasil penelitian disimpulkan bahwa: 1) fakta cerita novel dwilogi The Da Peci Code dan Rosid & Delia didominasi jenis sekuen peristiwa dan memberi kesan bahwa peristiwa, tokoh, dan latar mungkin ada atau pernah terjadi, 2) fakta cerita film 3 Hati Dua Dunia Satu Cinta didominasi jenis sekuen peristiwa dengan lebih mengedepankan unsur audiovisual sebagai penguat, serta memberi kesan bahwa peristiwa, tokoh, dan latar mungkin ada atau pernah terjadi, 3) mimesis novel dan film dapat mewakili representasi nilai-nilai pendidikan yang ada di dalam kehidupan manusia, 4) proses ekranisasi novel dwilogi The Da Peci Code dan Rosid & Delia cenderung lebih banyak melakukan penciutan dan perubahan bervariasi dibanding melakukan penambahan karena untuk menimbulkan efek yang lebih estetis dan dramatis dalam mengungkapkan setiap fakta cerita yang ada di dalam film, dan 5) hasil dari pelaksanaan pembelajaran memahami buku novel dengan memanfaatkan bahan ekranisasi novel pada siswa Kelas VIII-E SMP Negeri 4 Padalarang diperoleh nilai rata-rata kelas sebesar 77,63 dan menunjukkan nilai yang signifikan dari Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) sebesar 67. Dengan demikian, pemanfaatan bahan ekranisasi novel dalam pembelajaran memahami buku novel pada siswa kelas VIII-E SMP Negeri 4 Padalarang dinyatakan efektif

Item Type: Thesis (S2)
Additional Information: Nomor Panggil TBIND NUR t-2012
Uncontrolled Keywords: TRANSFORMASI NOVEL DWILOGI
Subjects: L Education > LC Special aspects of education
Divisions: Sekolah Pasca Sarjana > Pendidikan Bahasa Indonesia S-2
Depositing User: Staf Koordinator 3
Date Deposited: 01 Jul 2014 04:18
Last Modified: 01 Jul 2014 04:18
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/9499

Actions (login required)

View Item View Item