PENGARUH INVESTASI NETTO, PASOKAN BAHAN BAKU, DAN BIAYA ENERGI TERHADAP PERTUMBUHAN PRODUKSI INDUSTRI KERTAS DAN BARANG CETAKAN (KBC) DI INDONESIA PERIODE 1986-2006

Aleksander, - (2010) PENGARUH INVESTASI NETTO, PASOKAN BAHAN BAKU, DAN BIAYA ENERGI TERHADAP PERTUMBUHAN PRODUKSI INDUSTRI KERTAS DAN BARANG CETAKAN (KBC) DI INDONESIA PERIODE 1986-2006. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
s_pek_044531_table_of_content.pdf

Download (274kB)
[img] Text
s_pek_044531_chapter1.pdf

Download (329kB)
[img] Text
s_pek_044531_chapter3.pdf

Download (355kB)
[img] Text
s_pek_044531_chapter5.pdf

Download (249kB)
[img] Text
s_pek_044531_bibliography.pdf

Download (247kB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Sejak REPELITA I digulirkan oleh pemerintahan orde baru sampai tahun 1990-an, pertumbuhan produksi industri KBC di Indonesia demikian pesat. Namun, keadaaan tersebut tidak berlangsung lama, krisis ekonomi melanda Indonesia pada tahun 1997-1998 menyebabkan pertumbuhan produksi industri ini mengalami penurunan dan berfluktuasi sampai akhir tahun 2006. Industri ini memiliki kontribusi yang cukup besar dalam pembentukan PDB dan merupakan salah satu motor penggerak pertumbuhan ekonomi Indonesia. Sumbangan yang tak kalah penting dari industri KBC terhadap perekonomian adalah dalam hal penyerapan tenaga kerja dan penghasilan devisa negara dari ekspor. adapun penelitian dimaksudkan untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhinya, diantaranya investasi netto, pasokan bahan baku dan biaya energi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian deskriptif analitik, yaitu suatu metode penelitian yang bermaksud untuk memperoleh informasi mengenai suatu gejala dalam penelitian, dan menjelaskan mengenai pengaruh dan hubungan dari suatu fenomena. Teknik pengolahan data dalam penelitian ini menggunakan analisis regresi berganda (multiple regression analysis) dengan bantuan komputer program Eviews 3.1 Version. Hasil penelitian menunjukkan, secara parsial investasi netto berpengaruh positif signifikan terhadap pertumbuhan produksi industri KBC, pasokan bahan baku tidak berpengaruh siginifikan terhadap pertumbuhan produksi industri KBC, dan biaya energi berpengaruh negatif signifikan terhadap industri KBC. Sedangkan secara simultan investasi netto, pasokan bahan baku, dan biaya energi berpengaruh signifikan terhadap pertumbuhan produksi industri KBC di Indonesia.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: ID SINTA Dosen Pembimbing EENG AHMAN : 5991829 IKAPUTERA WASPADA : 5993422
Uncontrolled Keywords: Pertumbuhan Produksi, Investasi Netto, Pasokan Bahan Baku dan Biaya Energi.
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Ekonomi dan Bisnis > Pendidikan Ekonomi dan Koperasi
Depositing User: Septiani Sitrulroaeni
Date Deposited: 26 Jul 2023 08:28
Last Modified: 26 Jul 2023 08:28
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/94953

Actions (login required)

View Item View Item