KONTRIBUSI PENGUASAAN MATERI MATA DIKLAT MENGGAMBAR BANGUNAN GEDUNG II TERHADAP KESIAPAN SISWA MENGIKUTI UJI KOMPETENSI DI SMK NEGERI 6 BANDUNG

Mawaddah Warahmah, - (2008) KONTRIBUSI PENGUASAAN MATERI MATA DIKLAT MENGGAMBAR BANGUNAN GEDUNG II TERHADAP KESIAPAN SISWA MENGIKUTI UJI KOMPETENSI DI SMK NEGERI 6 BANDUNG. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
s_tb_044173_table_of_content.pdf

Download (249kB)
[img] Text
s_tb_044173_chapter1.pdf

Download (267kB)
[img] Text
s_tb_044173_chapter3.pdf

Download (473kB)
[img] Text
s_tb_044173_chapter5.pdf

Download (253kB)
[img] Text
s_tb_044173_bibliography.pdf

Download (250kB)
Official URL: hhtp://repository.upi.edu

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi uji kompetensi, suatu proses evaluasi yang dilakukan secara kooperatif antara dunia pendidikan, industri dan lembaga pendidikan dan latihan untuk melihat secara nyata kompetensi yang dimiliki oleh peserta diklat, sehingga dapat dilihat kesiapan untuk masuk ke dunia industri atau dunia usaha. Berdasarkan fenomena tersebut, maka tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui berapa besar pengaruh mata diklat Menggambar Bangunan Gedung II terhadap proses uji kompetensi. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Responden dari penelitian ini adalah siswa kelas 2 Program Keahlian Teknik Gambar Bangunan di SMK Negeri 6 Bandung. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik dokumentasi, untuk mengetahui penguasaan materi mata diklat Menggambar Bangunan Gedung II, dan teknik angket untuk mengetahui kesiapan siswa mengikuti uji kompetensi di SMK Negeri 6 Bandung. Selain itu dilakukan studi kepustakaan sebagai landasan teori. Teknik analisis data yang dilakuan ialah uji statistik nonparametrik setelah diketahui bahwa variabel X tidak berdistribusi normal dan variabel Y berdistribusi normal. Analisis korelasi menggunakan rumus Spearman Rank. Hasil penelitian yang didapat setelah dilakuakan analisis data menunjukan bahwa penguasaan mata diklat Menggambar Bangunan Gedung II berada dalam kategori cukup, Hal ini sesuai dengan kriteria penilaian yaitu kognitif, efektif, dan psikomotor. Kesiapan siswa mengikuti uji kompetensi di SMK Negeri 6 Bandung berada dalam kategori cukup. Aspek tersebut dipengaruhi oleh beberapa indikator, yaitu (1) kemampuan menentukan zoning yang representative dengan berorientasi pada matahari, (2) tapak dan pencapaian, kemampuan menerapkan GSB, (3) kemampuan menentukan letak dan ukuran ruang, (4) kemampuan membuat gambar denah, tampak dan potongan dengan skala yang tepat dan benar, (5) kemampuan membuat gambar bestek secara keseluruhan lengkap meliputi rencana dan detail, (6) kemampuan penggambaran dengan alat manual, (7) serta kemampuan perhitungan RAB. Penelitian ini telah menjawab hipotesis yaitu penguasaan mata diklat Menggambar Bangunan Gedung II mempunyai kontribusi positif dan signifikan terhadap kesiapan siswa mengikuti uji kompetensi di SMK Negeri 6 Bandung.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: ID SINTA Dosen Pembimbing Salmon Z. Tutkey : - Lilis Widaningsih : -
Uncontrolled Keywords: KONTRIBUSI PENGUASAAN MATERI, MENGGAMBAR BANGUNAN GEDUNG II, KESIAPAN SISWA MENGIKUTI UJI KOMPETENSI, SMK NEGERI 6 BANDUNG.
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Teknologi dan Kejuruan > Jurusan Pendidikan Teknik Arsitektur
Depositing User: Ferli pennita
Date Deposited: 24 Jul 2023 07:46
Last Modified: 24 Jul 2023 07:46
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/94110

Actions (login required)

View Item View Item