Hubungan Literasi Kesehatan Mental dengan Trend Self-Diagnosis pada Remaja Akhir

Komala, Cinta (2023) Hubungan Literasi Kesehatan Mental dengan Trend Self-Diagnosis pada Remaja Akhir. Hubungan Literasi Kesehatan Mental dengan Trend Self-Diagnosis pada Remaja Akhir, 17 (3). pp. 206-213. ISSN e-ISSN: 1978-3337 , p-ISSN: 2620-7478

[img] PDF
10125 - Published Version
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (104kB) | Request a copy
Official URL: https://ejurnalmalahayati.ac.id/index.php/holistik...

Abstract

Pendahuluan: Kesehatan mental merupakan sehat secara jiwa dan psikis tanpa adanya gangguan, pengetahuan mengenai kesehatan mental harus ditingkatkan untuk meminimalisir terjadinya gangguan kesehatan mental, terlebih pada kalangan remaja yang merupakan fase peralihan menuju dewasa, salah satu cara untuk meningkatkan pengetahuan yaitu dengan melakukan literasi kesehatan mental sehingga dapat menambah wawasan dan mampu mengelola kesehatan mental dengan baik agar menghindari kecenderungan mendiagnosa diri sendiri. Tujuan: Untuk mengetahui hubungan literasi kesehatan mental dengan self-diagnosis pada remaja akhir. Metode: Desain penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan pendekatan korelasi. Responden dalam penelitian ini sebanyak 117 orang. Pengumpulan data menggunakan kuesioner literasi kesehatan mental dengan nilai uji validitas dan reliabilitas Alpha Cronbach’s α =0,764 dan kuesioner self-diagnosis dengan nilai uji validitas dan reliabilitas Alpha Cronbach’s α = 0,852. Kemudian dilakukan analisis korelasi menggunakan uji Chi-Square. Hasil: Sebagian besar 74,4 persen literasi kesehatan mental dalam kategori baik, dan dalam melakukan self-diagnosis sebagian besar 58,1 persen berkategori kuat. Hasil uji Chi-Square literasi kesehatan mental dan self-diagnosis yaitu < 0,000 yang artinya terdapat hubungan yang signifikan. Simpulan: Terdapat hubungan literasi kesehatan mental dengan self-diagnosis, artinya literasi kesehatan mental yang baik tidak menjamin remaja untuk tidak melakukan self-diagnosis.

Item Type: Article
Additional Information: ID SINTA Dosen Pembimbing Akhmad Faozi : 6689846 Delli Yuliana Rahmat : 6681514 ID SINTA Dosen Penguji Popi Sopiah : 6126299
Uncontrolled Keywords: Kesehatan Mental, Literasi Kesehatan Mental, Self-Diagnosis, Remaja Akhir
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: UPI Kampus Sumedang > D3 Keperawatan
Depositing User: Cinta Komala
Date Deposited: 10 Oct 2023 01:27
Last Modified: 10 Oct 2023 01:27
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/93467

Actions (login required)

View Item View Item