Samya Reihana Anugrawati, - (2008) UPAYA PENGEMBANGAN DAN PROSEDUR KESIAPAN MAHASISWA PRAKTIKAN DALAM PEMBEKALAN DIRI BAGI KEPEMILIKAN KOMPETENSI GURU (Studi Deskriptif Analitik tentang Proses Latihan Profesi Calon Guru Pendidikan Kewarganegaraan). S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Text
s_geo_033407_table_of_content(1).pdf Download (242kB) |
|
Text
s_geo_033407_chapter1(1).pdf Download (259kB) |
|
Text
s_geo_033407_chapter3(1).pdf Download (260kB) |
|
Text
s_geo_033407_chapter5(1).pdf Download (242kB) |
|
Text
s_geo_033407_bibliography(1).pdf Download (241kB) |
Abstract
Rendahnya kualitas pendidikan di Indonesia bukan diakibatkan oleh rendahnya input pendidikan akan tetapi diakibatkan oleh proses pendidikan yang kurang maksimal dan rendahnya kualitas guru (Yamin, 2006:1). Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) sebagai Lembaga Pendidikan Tenaga Keguruan (LPTK) dalam hal ini, diharapkan mampu memberikan kontribusi optimal untuk mencerdasakan kehidupan bangsa, tentunya dalam koridor perwujudan visi dan misi pendidikan untuk menghasilkan tenaga kependidikan yang kompeten, profesional, dan berkarakter. Tenaga kependidikan yang dihasilkan oleh LPTK UPI, termasuk guru Pendidikan Kewarganegaraan (PKn), sangatlah potensial untuk memberikan kontribusi terhadap upaya mencerdasakan kehidupan bangsa Indonesia. Oleh karena itu para calon guru perlu dipersiapkan agar terdidik dan terlatih dengan baik, salah satunya melalui Program Latihan Profesi (PLP). Berdasarkan Pasal 8 butir 1 UU RI No 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen, disebutkan bahwa disyaratkan bagi seorang guru guna mewujudkan tujuan pendidikan nasional, yaitu wajib memiliki kualifikasi akademik, kompetensi, sertifikat pendidik, sehat jasmani dan rohani, serta memiliki kemampuan untuk mewujudkan tujuan pendidikan nasional. Dijelaskan dalam Lampiran Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia Nomor 16 Tahun 2007 Tentang Standar Kualifikasi Akademik Dan Kompetensi Guru, bahwa standar kompetensi guru dikembangkan secara utuh dari empat kompetensi utama, yaitu kompetensi pedagogik, kepribadian, sosial, dan profesional. Penelitian ini didasarkan pada empat permasalahan yaitu: 1) Bagaimana upaya pengembangan dan prosedur kesiapan mahasiswa praktikan dalam pembekalan diri bagi kepemilikan kompetensi pedagogik?; 2) Bagaimana upaya pengembangan dan prosedur kesiapan mahasiswa praktikan dalam pembekalan diri bagi kepemilikan kompetensi kepribadian?; 3)Bagaimana upaya pengembangan dan prosedur kesiapan mahasiswa praktikan dalam pembekalan diri bagi kepemilikan kompetensi sosial?; 4) Bagaimana upaya pengembangan dan prosedur kesiapan mahasiswa praktikan dalam pembekalan diri bagi kepemilikan kompetensi profesional?. Pendekatan yang digunakan untuk mengungkap permasalahan tersebut yaitu pendekatan kualitatif dengan metode studi deskriptif analitik. Data diperoleh melalui teknik observasi, wawancara, studi dokumentasi dan studi literatur. Penelitian mengungkap bahwa pada dasarnya upaya pengembangan dan prosedur kesiapan mahasiswa praktikan dalam pembekalan diri bagi kepemilikan kompetensi guru, baik itu kompetensi pedagogik, kepribadian, sosial, dan profesional sudah baik namun masih terdapat beberapa kekurangan dalam beberapa hal.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Additional Information: | ID SINTA Dosen Pembimbing Endang Sumantri : - Dadang Sundawa : 0015056005 |
Uncontrolled Keywords: | Guru dan Dosen, |
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial > Pendidikan Kewarganegaraan |
Depositing User: | Wahyu Utama |
Date Deposited: | 14 Jul 2023 09:22 |
Last Modified: | 14 Jul 2023 09:22 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/93098 |
Actions (login required)
View Item |