PENGARUH ATRIBUT PRODUK PARAWISATA TERHADAP BRAND INDENTITY GELANGGANG SAMUDRA ANCOL JAKARTA SEBAGAI DESTINASI WISATA EDUIKASI (Survei Pada Waktu Domestik ke Gelanggang Samudra Ancol Jakarta)

Popi Dwijayanti, - (2009) PENGARUH ATRIBUT PRODUK PARAWISATA TERHADAP BRAND INDENTITY GELANGGANG SAMUDRA ANCOL JAKARTA SEBAGAI DESTINASI WISATA EDUIKASI (Survei Pada Waktu Domestik ke Gelanggang Samudra Ancol Jakarta). S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
s_mpp_054363_table_of_content.pdf

Download (269kB)
[img] Text
s_mpp_054363_chapter1.pdf

Download (322kB)
[img] Text
s_mpp_054363_chapter3.pdf

Download (132kB)
[img] Text
s_mpp_054363_chpater5.pdf

Download (258kB)
[img] Text
s_mpp_054363_bibliography.pdf

Download (253kB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Popi Dwijayanti, Pengaruh Atribut Produk Pariwisata Terhadap Brand Identity Gelanggang Samudra Ancol Jakarta Sebagai Destinasi Wisata Edukasi (Survei Pada Wisatawan Domestik yang Berkunjung ke Gelanggang Samudra Ancol Jakarta), Skripsi, 2009, Di Bawah Bimbingan Dr. H. Agus Rahayu, M.Si dan H.P Diyah Setyorini, M.M Perkembangan bisnis pariwisata di Indonesia tumbuh dengan pesat, muncul konse-konsep wisata baru yang menarik bagi wisatawan termasuk konsep wisata edukasi. Beberapa atraksi wisata mengembangkan produknya dengan kegiatan edukasi. Oleh karena itu persaingan antara atrkasi wisata sejenis yang menawarkan kegiatan edukasi sangat ketat. Gelanggang Samudra Ancol adalah salah satu dari atraksi wisata di Jakarta yang fokus dan masuk dalam persaingan tersebut yang harus mempunyai keunggulan. Posisi yang diinginkan Gelanggang Samudra Ancol adalah sebagai destinasi wisat edukasi. Oleh karena itu di tahun 2006 Gelanggang Samudra Ancol Jakarta melakukan revitalisasi yang menjadikan tempat ini sebagai taman bertema ketiga yang dimiliki Taman Impian Jaya Ancol. Dengan mengembangkan atribut produk pariwisatanya yang berkonsep edutainment diharapkan dapat membentuk identitas merek bahwa Gelanggang Samudra Ancol Jakarta merupakan salah satu destinasi wisata edukasi. Berdasarkan uraian di atas, maka diadakan penelitian mengenai pengaruh atribut produk pariwisata terhadap brand identity dengan menggunakan pendekatan manajemen pemasaran khususnya mengenai atribut produk pariwisata dan brand identity. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar pengaruh atribut produk pariwisata terhadap pembentukan brand identity Gelanggang Samudra Ancol Jakarta sebagai destinasi wisata edukasi. Penelitian ini bersifat deskriptif dan verifikatif, sedangkan metodenya adalah survei deskriptif dan survey eksplanatory. Sampel yang di ambil dalam penelitian ini sebanyak 100 orang dari populasi 943.621 pengunjung. Teknik sampling yang dilakukan adalah simple random sampling. Pengolahan data dilakukan dengan menggunakan pengujian statistik parametrik yaitu menggunakan rumus Path analysis melalui bantuan program SPSS 13 for Windows. Hasil penelitian menunjukan bahwa atribut produk pariwisata mempunyai pengaruh yang positif terhadap brand identity Gelanggang Samudra Ancol sebagai destinasi wisata edukasi artinya semakin baik atribut produk pariwisata yang dimiliki maka semakin kuat brand identity yang terbentuk.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: ID SINTA Dosen Pembimbing Agus Rahayu : 0007066211 Diyah setyorini : -
Uncontrolled Keywords: bisnis pariwisata di Indonesia
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial > Manajemen Pemasaran Pariwisata
Depositing User: Wahyu Utama
Date Deposited: 14 Jul 2023 09:14
Last Modified: 14 Jul 2023 09:14
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/92571

Actions (login required)

View Item View Item