PENGARUH PERAN KEPEMIMPINAN TERHADAP MOTIVASI KERJA PEGAWAI PADA KANTOR DINAS PERHUBUNGAN KOTA BANDUNG : Studi Kepemimpinan Kepala Dinas terhadap motivasi kerja pegawai pada kantor Dinas Perhubungan Kota Bandung

Irmanita Wulandari, - (2008) PENGARUH PERAN KEPEMIMPINAN TERHADAP MOTIVASI KERJA PEGAWAI PADA KANTOR DINAS PERHUBUNGAN KOTA BANDUNG : Studi Kepemimpinan Kepala Dinas terhadap motivasi kerja pegawai pada kantor Dinas Perhubungan Kota Bandung. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
s_l5051_044517_chapter1.pdf

Download (291kB)
[img] Text
s_l5051_044517_chapter3.pdf

Download (348kB)
[img] Text
s_l5051_044517_chapter5.pdf

Download (254kB)
[img] Text
s_l5051_044517_bibliography.pdf

Download (245kB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Motivasi kerja merupakan hal penting bagi keberlangsungan organisasi. Oleh karena itu pimpinan memiliki banyak peran penting untuk memunculkan motivasi pegawai. Namun terkadang pimpinan kurang mampu melaksanakan peranannya secara optimal demi menunjang motivasi pegawai dalam bekerja, yang pada akhirnya semangat serta kinerja pegawai menurun. Penelitian ini membahas mengenai dua variabel, yaitu peran kepemimpinan(X) dan motivasi kerja pegawai (Y). Rumusan permasalahan dalam penelitian ini adalah mengetahui bagaimana gambaran peran kepemimpinan dan motivasi kerja pegawai pada kantor Dinas Perhubungan Kota Bandung, serta apakah terdapat hubungan positif dan signifikan antara kepemimpinan dengan motivasi kerja pegawai. Unsur-unsur yang menjadi indikator peran kepemimpinan yaitu peranan hubungan antar pribadi (peran sebagai panutan, sebagai pemimpin, sebagai pejabat perantara), peranan informasi (peran sebagai pemantau, sebagai penyebar, sebagai juru bicara), peranan pembuat keputusan (peran sebagai wirausaha, sebagai penghalau gangguan, sebagai pembagi sumber, sebagai perunding). Sedangkan pada variabel motivasi kerja akan mencakup unsur indikator kebutuhan berprestasi, kebutuhan berkuasa, dan kebutuhan berafiliasi. Penelitian dilaksanakan di kantor Dinas Perhubungan Kota Bandung. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah survey deskriptif dan survey explanatory, dengan menggunakan sampel sebanyak 60 orang pegawai kantor Dinas Perhubungan Kota Bandung. Teknik pengumpulan data penelitian dilakukan dengan cara penelitian lapangan yang terdiri dari penyebaran angket yang berisi berupa pernyataan, wawancara dengan para pegawai, serta observasi pada kantor Dinas Perhubungan Kota Bandung. Hasil penelitian di lapangan menunjukan peran kepemimpinan sudah berjalan cukup efektif pada kantor Dinas Perhubungan Kota Bandung. Hal ini ditunjukan dengan tanggapan responden yang menempatkan kepemimpinan berada pada kategori tinggi. Begitu pula dengan motivasi kerja pegawai yang sudah cukup baik dibuktikan dengan kategori tinggi. Uji korelasi antara kepemimpinan dan motivasi kerja sebesar 0,71, yang berarti terdapat hubungan yang kuat dan signifikan antara variabel X dan Y. Dari uji hipotesis dengan menggunakan uji t diperoleh t hitung 7,69, sedangkan t tabel pada derajat kebebasan (dk)= N-2 sebesar 2,00, maka t hitung (7,69) > t tabel (2,00), sehingga Ho ditolak dan Ha diterima dengan tingkat koefisien determinasi 50,6% dan sisanya sebesar 49,4% dipengaruhi oleh faktor lain.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: ID SINTA Dosen Pembimbing Suryana : 0002066004 Askolani : 0004077506
Uncontrolled Keywords: kepemimpinan
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Ekonomi dan Bisnis > Manajemen (non kependidikan)
Depositing User: Wahyu Utama
Date Deposited: 14 Jul 2023 09:19
Last Modified: 14 Jul 2023 09:19
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/92138

Actions (login required)

View Item View Item